Dengan memprioritaskan kebutuhan daripada keinginan, Anda dapat mencegah pengeluaran yang tidak diperlukan.
3. Sisihkan Pendapatan untuk Tabungan atau Dana Darurat
Usahakan untuk tetap menabung secara teratur dengan menyisihkan 10-20 persen dari pendapatan bulanan.
Tabungan sangat berguna sebagai dana darurat Anda dan keluarga jika terjadi hal-hal yang tak terduga di masa depan.
Baca Juga: Cara Mudah Menabung di Bank, Simpan Uang Bisa Lebih Aman
4. Hindari Utang dan Batasi Penggunaan Kartu Kredit
Hindari berutang untuk kebutuhan konsumtif yang tidak mendesak. Tidak mengandalkan pinjaman merupakan satu di antara ketenangan dalam hidup.
Kemudian, batasi penggunaan kartu kredit karena memanfaatkan layanan ini yang tidak terkendali bisa membuat Anda terjebak dalam utang yang menumpuk.
Namun, apabila Anda terlanjur sudah memiliki utang, maka fokuslah untuk melunasinya segera mungkin.
5. Simpan Struk dan Catat Pengeluaran
Biasakan untuk selalu menyimpan struk setiap kali berbelanja dan mencatat pengeluaran harian.
Baca Juga: Cara Mengatur Uang Jika Punya Gaji Rp5 Jutaan per Bulan, Masih Bisa Menabung!
Hal ini berguna supaya Anda dapat mengetahui pola belanja dan mencatat evaluasi apakah ada pos pengeluaran yang bisa dikurangi.
6. Investasi untuk Masa Depan
Investasi bukan hanya tentang menambah kekayaan, tetapi juga sebagai bentuk perlindungan di masa depan.
Anda bisa menggunakan tabungan berjangka, saham, reksa dana, hingga properti. Pilihlah jenis investasi yang sesuai dengan profil risiko dan tujuan finansial Anda.