POSKOTA.CO.ID - Tak terasa sudah lebih dari setengah jalan umat Muslim di seluruh dunia melewati bulan Ramadhan.
Perayaan menyambut Idulfitri biasanya sudah mulai disiapkan dengan berbagai tradisi, salah satunya adalah kebiasaan membeli baju baru.
Masyarakat Indonesia biasanya membeli baju baru untuk Lebaran dengan berbagai model seperti gamis, koko, atau pakaian modern yang tetap sopan.
Namun, beberapa ibu hamil kerap mengalami kesulitan saat memilih baju Lebaran sehingga membuat mereka harus meriset ke sana ke mari.
Baca Juga: Tips Memilih Hampers Lebaran yang Berkesan dan Elegan untuk Orang Tersayang
Berikut ini ada beberapa tips memilih baju Lebaran untuk ibu hamil yang nyaman sebagaimana dikutip dari kanal YouTube Galery Bellva, Selasa, 18 Maret 2025.
Tips Memilih Baju Lebaran Ibu Hamil
Simak tips memilih baju untuk ibu hamil, khususnya di trimester kedua (bulan ke-4 hingga ke-6) dan trimester ketiga (bulan ke-7 hingga ke-9).
1. Bahan yang Adem
Pilihlah baju, khususnya gamis, dengan bahan yang ringan dan adem seperti katun atau linen agar nyaman digunakan selama perayaan Lebaran.
2. Potongan Longgar dan A-Line
Anda bisa mencoba gamis dengan potongan yang longgar dan berbentuk A-Line. Tips ini untuk memberikan kenyamanan ekstra dan ruang gerak pada perut yang mulai membesar.