POSKOTA.CO.ID - Terdapat beragam kebiasaan yang terjadi ketika tidur, salah satunya adalah mendengkur. Berikut tips untuk mengatasinya.
Mendengkur terjadi ketika udara mengalir melalui tenggorokan ketika Anda bernapas dalam tidur Anda.
Mengutip laman Healthline, dijelaskan bahwa hal tersebut yang menyebabkan jaringan yang rileks di tenggorokan Anda bergetar, hingga membuat suara yang keras.
Baca Juga: 7 Tips Memilih Baju Lebaran untuk Ibu Hamil
Kebiasaan tidur dengan mendengkur dapat mengganggu tidur Anda atau pasangan yang di sebelah Anda.
Sejalan dengan itu, kebiasaan mendengkur saat tidur bukanlah gejala yang harus diabaikan, bahkan jika itu tidak mengganggu Anda.
Cara Mengatasi Kebiasaan Tidur Mendengkur
Melansir laman Healthline, berikut lima cara yang bisa Anda perhatikan guna mengatasi mendengkur saat tidur yang bisa dilakukan sehari-hari.
1. Tidur dengan Posisi Miring
Tidur telentang terkadang menyebabkan lidah Anda bergerak ke belakang tenggorokan, yang sebagian menghalangi aliran udara melalui tenggorokan Anda.
Tidur miring adalah yang perlu Anda lakukan untuk memungkinkan udara mengalir dengan mudah dan mengurangi atau menghentikan dengkuran Anda.
Baca Juga: 6 Tips Ampuh Hilangkan Noda Kerak Membandel di Teflon, Bahannya Ada di Dapur Semua
2. Tidur yang Cukup
Cobalah untuk mendapatkan 7 hingga 9 jam waktu tidur ideal yang dibutuhkan orang dewasa setiap malam.
Kurang tidur dapat meningkatkan risiko Anda mendengkur dan juga membuat risiko kurang tidur karena dapat mengganggu.
3. Berhenti Merokok
Merokok adalah kebiasaan yang dapat memperburuk dengkuran Anda. Segera hentikan menghisap nikotin tersebut dengan mengalihkannya ke hal lain, seperti permen karet atau tambalan.
4. Perhatikan Berat Badan
Berart badan berlebih hingga obesitas bisa membuat Anda tidur dalam keadaan mendengkur. Bagi sebagian orang, penurunan berat badan dapat membantu mengurangi jumlah jaringan di tenggorokan.
5. Hindari Konsumsi Alkohol sebelum Tidur
Hindari mengonsumsi alkohol setidaknya selama 3 jam menjelang waktu tidur Anda. Alkohol dapat mengendurkan otot tenggorokan, menyebabkan dengkuran.
Demikian penjelasan tentang mengatasi mendengkur ketika tidur guna membentuk kebiasaan hidup sehari-hari yang sehat.