4 Tips Mengumpulkan Dana Darurat, Lakukan Sekarang Agar Keuangan Anda Aman

Selasa 18 Mar 2025, 20:57 WIB
4 tips mengumpulkan dana darurat. (Sumber: Pexels/Tima Miroshnichenko)

4 tips mengumpulkan dana darurat. (Sumber: Pexels/Tima Miroshnichenko)

Untuk menyimpan dana darurat, lebih baik menggunakan rekening terpisah agar tidak tergoda menggunakannya.

3. Sisihkan Secara Perlahan

Tidak perlu menyisihkan dana darurat dengan jumlah yang besar. Lakukan secara perlahan dengan nominal sedikit demi sedikit, tapi secara konsisten.

Baca Juga: Pencairan Dana Bansos Menjelang Idul Fitri 2025, Ada Apa Saja? Cek Selengkapnya

4. Manfaatkan Bonus atau Uang Tak Terduga

Apabila Anda mendapatkan bonus atau hadiah uang yang tak terduga, maka segera sisihkan untuk menjadi dana darurat.

Nominal Dana Darurat yang Ideal

Sudah pasti nominal dana darurat berbeda-beda untuk setiap orang. Pada umumnya dihitung berdasarkan jumlah pengeluaran bulanan.

Baca Juga: Cara Menghasilkan Uang di Internet dengan Memanfaatkan Kecerdasan Buatan AI Tanpa Bergantung pada Media Sosial, Cek Selengkapnya

Bagi seseorang yang masih lajang dan tidak memiliki tanggungan, besarannya antara 3 hingga 6 bulan dari total biaya hidup.

Contoh, dalam sebulan membutuhkan Rp3 juta untuk memenuhi biaya hidup, mata dana darurat yang harus disiapkan sebesar Rp9 juta hingga Rp18 juta.

Berbeda dengan yang sudah berkeluarga dan memiliki tanggungan anggota keluarga lainnya. Sebaiknya besaran dana darurat antara 6 sampai 12 bulan dari biaya hidup.

Baca Juga: Cara Tukar Uang Baru di Aplikasi PINTAR BI, Cek Selengkapnya

Misalnya sang suami memiliki tanggungan istri dan anak, jika kebutuhan bulanannya sebesar Rp5 juta, maka dana darurat yang dibutuhkan sebesar Rp30 juta hingga Rp60 juta.

Demikian informasi dari 4 tips mengumpulkan dana darurat. Semoga bermanfaat dan membantu.

Berita Terkait

News Update