POSKOTA.CO.ID - Instagram merupakan satu di antara platform media sosial yang dapat membagikan foto dan video secara luas kepada publik.
Meskipun banyak digemari, namun aplikasi ini juga berisiko terhadap privasi dan keamanan pemilik akun.
Kasus peretasan maupun pembobolan oleh hacker kerap terjadi sehingga merugikan pengguna Instagram.
Untuk itu, para pengguna wajib mengetahui cara mengamankan akun sehingga tidak dapat disadap oleh orang lain.
Baca Juga: Cara Mudah Membuat Postingan Kolaborasi di Instagram, Pengguna Wajib Tahu!
Mengapa Terjadi Peretasan?
Biasanya, peretasan akun Instagram terjadi ketika pelaku memiliki atau mendapatkan informasi kontak pengguna seperti alamat email, nomor hp, atau kata sandi.
Sebagai contoh, peretas bisa saja mendapatkan informasi kata sandi karena yang Adan gunakan adalah kata sandi yang lemah dan mudah ditebak.
Cara lainnya, hacker meretas melalui teknik phising. Mereka akan menipu dengan informasi tertentu sehingga pengguna mau mengklik tautan khusus yang diberikan.
Jangan sampai terjebak! Berikut ini ada cara yang bisa Anda lakukan untuk mengamankan akun Instagram dari serangan hacker.
Baca Juga: Cara Buat Tulisan Arab di WhatsApp HP Android dan iPhone
Cara Mengamankan Akun Instagram dari Hacker
Di dalam artikel ini akan dijelaskan dua cara mengamankan akun Instagram supaya tidak mudah diretas.
1. Gunakan Kata Sandi yang Kuat
Pastikan kata sandi atau password yang Anda gunakan kuat dan kompleks, misalnya terdiri dari campuran huruf besar dan kecil, terdapat angka, serta tidak ada hubungannya dengan tanggal lahir.
Dengan cara ini, peretas akan lebih sulit mendapatkan akses ke semua akun Anda, termasuk Instagram.
2. Aktifkan Autentikasi Dua Faktor
Autentikasi dua faktor berfungsi memberikan keamanan yang ekstra pada akun Anda. Berikut cara mengaktifkannya.
- Buka Instagram
- Masuk ke menu Settings atau Pengaturan
- Pilih Keamanan atau Security
- Ketuk Autentikasi dua faktor
- Ketuk Get Started atau Memulai
- Anda akan memiliki dua opsi untuk dipilih Authentication App dan Text Message
Demikian informasi seputar cara mengamankan akun Instagram dari serangan hacker. Semoga membantu.