POSKOTA.CO.ID - Tak sedikit orang yang memutuskan mudik Lebaran menggunakan sepeda motor, termasuk motor matic.
Hal ini mungkin karena jarak tempuh cukup dekat, sehingga menggunakan motor dianggap lebih praktis dan cepat.
Selain itu, alasan lainnya untuk menghindari kemacetan di musim mudik.
Namun perlu diketahui bahwa menggunakan transportasi apapun, perhatikan keamanan dan keselamatan.
Dikutip dari YouTube Aji Marullah, berikut ini adalah beberapa tips aman mudik Lebaran menggunakan motor matic.
Tips Aman Mudik Lebaran Menggunakan Motor Matic
1. Memeriksa Kondisi Kendaraan
Baca Juga: 5,2 Juta Kendaraan Pemudik Diprediksi Lintasi Tol Tangerang Merak
Kondisi kendaraan sangat berpengaruh terhadap keselamatan perjalanan. Beberapa hal yang perlu diperiksa adalah:
- Rem dan kaki-kaki kendaraan
Pastikan rem dan bagian kaki-kaki kendaraan dalam kondisi baik agar tidak mengurangi performa saat berkendara.
- Lampu kendaraan
Cek semua lampu kendaraan, termasuk lampu depan, lampu belakang, dan lampu sein, agar berfungsi dengan baik.
Ini sangat penting untuk keselamatan saat berkendara, terutama pada malam hari.