Terbangun di Tengah Malam? Coba 5 Cara Ini agar Bisa Tidur Lagi

Senin 17 Mar 2025, 19:57 WIB
Cara agar bisa kembali tidur saat terbangun di malam hari (Sumber: Pexels/Polina)

Cara agar bisa kembali tidur saat terbangun di malam hari (Sumber: Pexels/Polina)

POSKOTA.CO.ID - Pernahkah Anda saat sedang tidur justru terbangun di malam hari dan sulit untuk kembali memejamkan mata? Yuk coba ketahui bagaimana cara mengatasi masalah tersebut di bawah ini.

Terjaga saat tidur seringkali mendatangkan perasaan yang tidak biasa, apalagi jika Anda tersadar bahwa itu masih jauh dari jam Anda seharusnya bangun.

Kendati demikian, untuk beberapa orang kemungkinan akan sulit kembali tertidur setelah terbangun secara tiba-tiba.

Baca Juga: Cara Menghitung Berat Badan Ideal dengan Rumus IMT dan BBI

Padahal tidur yang cukup adalah kunci penting untuk menjaga stamina dan kesehatan Anda. Maka dari itu, pastikan Anda kembali memejamkan mata bahkan ketika terjaga.

Hindari insomnia dengan alasan Anda yang terbangun di malam hari, di jam seharusnya Anda masih terlelap di alam mimpi.

Jika Anda mengalaminya, maka ikuti beberapa cara kembali tertidur setelah terbangun di malam hari seperti di bawah ini.

Cara Agar Kembali Tertidur saat Terbangun Malam Hari

Melansir laman resmi Healthline, berikut beberapa tips yang bisa dicoba beserta penjelasannya.

Ilustrasi sedang tertidur pulas di malam hari (Sumber: Pexels/Polina)

1. Hindari Membuka Hp dan Menatap Layar

Matikan semua perangkat Anda, karena suara dari notifikasi dapat membangunkan Anda. Hp dan elektronik lainnya memancarkan cahaya biru yang dapat menekan produksi melatonin tubuh.

Melatonin adalah hormon yang membantu mengatur ritme sirkadian dan siklus tidur Anda.

2. Tidur dengan Lampu Mati

Tahan godaan untuk menyalakan lampu bahkan jika Anda bangun dari tempat tidur.

Berita Terkait

News Update