Road Map Timnas Indonesia Menuju Piala Dunia 2026, Butuh Berapa Poin Lagi untuk Bisa Lolos?

Senin 17 Mar 2025, 12:20 WIB
Timnas Indonesia semakin dekat menuju mimpi lolos ke Piala Dunia 2026. (Instagram/@plforindonesia)

Timnas Indonesia semakin dekat menuju mimpi lolos ke Piala Dunia 2026. (Instagram/@plforindonesia)

POSKOTA.CO.ID - Timnas Indonesia masih memiliki peluang terbuka di babak Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Putaran Ketiga.

Saat ini Garuda masih berada di posisi 3 Grup C dengan perolehan 6 poin dari 6 laga dan hanya terpaut satu angka dari Australia di peringkat kedua.

Namun, Indonesia memiliki jumlah poin setara dengan tiga tim di bawahnya yakni Arab Saudi, Bahrain, dan China.

Dengan demikian, Timnas Indonesia masih harus berjuang ekstra keras untuk bisa lolos dari putaran ketiga.

Baca Juga: Akui Progres Timnas Indonesia, Media China Pesimis Negaranya Bisa Lolos ke Piala Dunia 2026

Format Putaran Ketiga

Indonesia masuk ke dalan 18 tim (juara dan runner-up grup putaran 2) yang terbagi ke dalam tiga grup dengan sistem kompetisi penuh.

Di babak ini, dua tim yang finis teratas di klasemen masing-masing berhak lolos langsung ke Piala Dunia 2026.

Artinya, cukup menjadi runner-up saja, maka tiket langsung ke putaran final Piala Dunia 2026 bisa diraih.

Namun, jika Indonesia berada di peringkat ke-3 dan 4 pada putaran ketiga, maka harus berjuang lewat putaran keempat.

Di putaran keempat, tim peserta akan dibagi menjadi dua grup (masing-masing tiga tim).

Laga dimainkan di tempat netral, hanya sekali berhadapan. Juara grup langsung lolos ke Piala Dunia 2026.

Berita Terkait

News Update