POSKOTA.CO.ID – Salah satu momen bersejarah dalam perkembangan sejarah umat Islam yang hadir saat bulan Ramadhan adalah kejadian Nuzulul Quran.
Nuzulul Quran adalah peristiwa yang menandai turunnya wahyu pertama kepada Nabi Muhammad SAW, yaitu Al-Quran sebagai momen bersejarah dalam Islam.
Biasanya, momen tersebut diperingati oleh umat Islam khususnya di Indonesia, pada malam 17 Ramadhan. Namun, benarkah Al-Quran pertama kali diturunkan pada tanggal tersebut?
Ulama Sepakati Wahyu Pertama
Sebab, Al-Quran menyebubtkan bahwa wahyu diturunkan pada malam Lailatul Qadar, yang jatuh pada salah satu malam ganjil di sepuluh hari terakhir bulan Ramadhan dan tidak menyebutkan tanggal.
Mayoritas ulama bersepakat bahwa wahyu pertama yang diterima oleh Nabi Muhammad SAW yang diturunkan melalui Malaikat Jibril di Gua Hira adalah lima ayat dari surat Al-Alaq.
Namun, ada ulama lain yang berpendapat bahwa ayat pertama adalah surat Al-Muddatstsir ayat 1, dan bahkan surat Al-Fatihah.
Meski begitu, pendapat yang paling kuat dan masyhur adalah bahwa surat Al-Alaq: 1-5 adalah wahyu pertama yang diterima Rasulullah SAW saat itu.
Kapan Waktu Nuzulul Qur’an?
Selain perbedaan pendapat mengenai ayat pertama, terdapat pula perbedaan pandangan mengenai waktu yang tepat terkait turunnya wahyu pertama ini.
Beberapa ulama berpendapat bahwa Al-Quran pertama kali diturunkan kepada Nabi Muhammad Saw pada bulan Rabiul Awwal atau Rajab.