POSKOTA.CO.ID – Untuk memanjakan para penggunanya, aplikasi WhatsApp terus berinovasi dengan menambahkan berbagai fitur baru yang menarik perhatian.
Terbaru, saat ini terdapat fitur musik yang akan membuat momen membuat status sakan semakin bervariasi dan tak membosankan.
Apakah fitur ini sudah benar-benar hadir di versi terbaru WhatsApp? Dan jika sudah ada, bagaimana cara mengaktifkannya? Berikut penjelasannya.
Baca Juga: Video dari WhatsApp Gagal Didownload dan Tidak Bisa Dibuka? Simak Cara Mengatasinya
Fitur Baru WhatsApp yang Menarik
Beberapa waktu terakhir, rumor soal hadirnya fitur musik di status WhatsApp memang ramai dibicarakan di kalangan netizen.
Melansir laman WABetaInfo, sebenarnya fitur baru WhatsaAp ini masih dalam tahap uji coba dan belum sepenuhnya dirilis secara global.
Nantinya, fitur ini akan memungkinkan Anda untuk membagikan musik langsung dalam chat atau menambahkan background musik favorit di Status WhatsApp.
Kalau sudah update WhatsApp versi terbaru dan fitur ini sudah tersedia di wilayah Anda, kemungkinan besar Anda bisa menemukannya langsung di dalam aplikasi.
Baca Juga: Cara Mudah Menghapus Fitur Meta AI di WhatsApp
Cara Aktifkan Fitur Musik di Status WhatsApp
Agar tak penasaran, berikut ini adalah cara aktifkan fitur musik di status WhatsApp yang bisa Anda coba sekarang agar chattingan lebih semarak:
1. Update WhatsApp Versi Terbaru
Untuk meng-update Whatsapp versi terbaru, caranya dengan buka Play Store atau App Store dan cek apakah ada update terbaru untuk WhatsApp.