Panduan Lengkap Langkah Tukar Uang Baru Lewat Kas Keliling BI

Kamis 13 Mar 2025, 11:03 WIB
Langkah-langkah melakukan penukaran uang. (Sumber: Pintar Bank Indonesia)

Langkah-langkah melakukan penukaran uang. (Sumber: Pintar Bank Indonesia)

POSKOTA.CO.ID - Menjelang lebaran Idul Fitri pada tahun 2025 ini, penukaran uang semakin banyak dibutuhkan oleh masyarakat.

Pemberian THR atau Tunjangan Hari Raya saat Idul Fitri menjadi salah satu kebiasaan yang dilakukan untuk merayakan hari lebaran.

Bank Indonesia (BI) menyediakan layanan penukaran uang kembali pada tahun 2025 ini melalui Kas Keliling Bank Indonesia.

Untuk melakukan penukaran uang, masyarakat perlu melakukan pemesanan melalui situs BI, setelah itu barulah bisa menukarkan uang.

Baca Juga: Akses Laman Pintar BI! Cara Mudah dan Nyaman Tukar Uang Jelang Idulfitri, Simak Tahapan dan Jadwal Penukarannya

Ikuti langkah-langkah penukaran uang baru dengan berbagai pecahan melalui layanan yang disediakan BI berikut ini.

Memesan Penukaran Uang

Sebelum melakukan penukaran uang melalui Kas Keliling Bank Indonesia, masyarakat perlu melakukan pemesanan yang dapat dilakukan melalui situs.

1. Daftar Melalui Situs

Baca Juga: Siapkan NIK KTP, Begini Cara Tukar Uang Baru untuk THR Lebaran 2025 Tanpa Antre Panjang

Langkah pertama yang harus dilakukan adalah mendaftar melalui situs https://pintar.bi.go.id dan pilih layanan penukaran uang rupiah pada menu utama.

2. Pilih Waktu Penukaran

Selanjutnya pilih Provinsi domisili dan pilih lokasinya. Tentukan tanggal serta jam penukaran yang diinginkan.

3. Isi Data Pemesan

Langkah selanjutnya adalah mengisi data pemesan seperti nomor Kartu Tanda Penduduk (KTP) dan nama lengkap, serta detail kontak seperti nomor telepon dan alamat email.

Berita Terkait

News Update