POSKOTA.CO.ID - Penyadapan WhatsApp kerap kali dilakukan oleh seseorang untuk mendapatkan keuntungan terkait informasi pribadi seseorang.
Tentunya pelaku mengharapkan adanya data pribadi yang dimiliki oleh pemilik WhatsApp untuk disalahgunakan.
Hal tersebut tentunya bisa Anda ketahui dengan berbagai tanda yang ada.
Baca Juga: Kenali Tanda WhatsApp Disadap dan Cara Mengatasinya
Tanda WhatsApp Disadap
Berikut tanda jika WhatsApp Anda disadap:
1. Keluar Akun WhatsApp
Salah satu ciri WhatsApp disadap ialah akun WhatsApp secara tiba-tiba keluar sendiri dari HP.
Sebab pengguna belum memiliki kemampuan untuk mengaktifkan akun dalam dua ponsel bersamaan.
Apabila akun digunakan di perangkat lain, maka akan ada kode OTP yang masuk ke nomor ponsel.
Baca Juga: 5 Cara Ketahui WhatsApp Disadap, Begini Tips Mengamankannya!
Jika ada pemberitahuan yang masuk dan akun keluar dari aplikasi, kemungkinan pelaku kejahatan mengambil alih akun WhatsApp Anda.
2. Pesan Terbaca Tanpa Dibuka
Terdapat pesan yang sudah terbaca padahal pemilik akun belum membukanya.