DEPOK, POSKOTA.CO.ID – Salah satu bengkel di Jalan Raya Siliwangi, Kelurahan Depok, Kecamatan Pancoran Mas, Kota Depok, terbakar Rabu, 12 Maret 2025, siang.
Kepala Bidang Penanggulangan Bencana Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Kabid PB DPKP) Kota Depok, Denny Romulo Hutauruk, mengatakan bahwa kebakaran terjadi di bengkel Omega Motor Siliwangi sekitar pukul 10.35 WIB.
Menurut Denny, tim Damkar Pos Wali Kota menerima laporan dari masyarakat terkait kebakaran tersebut.
"Petugas segera menurunkan dua unit mobil damkar ke lokasi untuk melakukan proses pemadaman," ujar Denny kepada Poskota, Rabu, 12 Maret 2025.
Baca Juga: Kebakaran Lapak Bahan Minyak Wangi di Jakbar Disebabkan Kelalaian Pekerja
Plt. Kabid Pengendalian Operasional Kebakaran dan Penyelamatan, Tesy Haryati, mengatakan bahwa sebanyak 18 personel dikerahkan untuk menangani kebakaran di bengkel milik Andre.
"Sekitar pukul 11.40 WIB, api berhasil dipadamkan oleh petugas. Titik kebakaran berada di area mes tempat tidur para karyawan. Dugaan sementara, penyebab kebakaran adalah korsleting listrik," ungkapnya.
Luas total area bengkel mencapai 1.300 m², namun yang terdampak kebakaran hanya 6 m².
"Tidak ada korban luka dalam insiden ini. Sebanyak 10 pekerja bengkel berhasil diselamatkan," tutupnya.