POSKOTA.CO.ID - Jordi Cruyff resmi diperkenalkan oleh PSSI kepada publik sebagai penasihat teknis Timnas Indonesia, pada Selasa 11 Maret 2025.
Dalam konferensi pers tersebut, anak dari Johan Cruyff ini membeberkan bagaimana perannya di skuad Garuda.
Jordi Cruyff menuturkan jika tugas dirinya adalah membentuk strategi untuk Timnas Indonesia, baik jangka pendek maupun jangka panjang.
Hal tersebut perlu dilakukan demi bisa mengembangkan sepakbola tanah air, terutama di level kelompok umur.
"Gimana caranya untuk membentuk sebuah strategi untuk shorterm maupun longterm untuk bisa membuat development sepakbola di Indonesia lebih berkembang lagi, apalagi dari umur yang sangat muda," kata Jordi Cruyff, Selasa 11 Maret 2025.
Bakal Langsung Bergerak
Setelah resmi diperkenalkan, pelatih berusia 51 tahun ini bakal langsung bergerak dalam mengemban tugas barunya di timnas.
Dalam hal ini, Jordi tentunya akan menganalisa kondisi timnas maupun kondisi sepakbola secara keseluruhan.
Baca Juga: Link Live Streaming JDT vs Buriram United, Bek Timnas Indonesia Jordi Amat Intip Peluang Main
Selain itu, ia pun ingin menganalisa kondisi kompetisi lokal sepakbola demi bisa mengetahui kondisi para pemain lokal Indonesia.
Sehingga nantinya, ia bakal menemukan formula untuk mengembangkan sepakbola Indonesia kedepannya.
"Ingin analisa semua level, hal yang penting adalah komunikasi dengan semua elemen mulai dari pemain, pelatih hingga staff," ungkapnya.
Sebelum gabung ke Timnas Indonesia, Jordi sendiri sempat menjabat sebagai Direktur Olahraga Barcelona.
Baca Juga: Sedang Impresif, Vico Duarte Siap Bawa PSS Sleman Bungkam Persis Solo
Sebagai pemain, sejumlah klub pernah diperkuat oleh Jordi di antaranya adalah Ajax, Barcelona hingga Manchester United.
Berposisi sebagai gelandang serang, ia pun sempat mengikuti jejak ayahnya bermain untuk timnas Belanda senior.