POSKOTA.CO.ID - PSBS Biak akan bertandang ke markas Bali United dalam lanjutan pekan ke-27 BRI Liga 1 2024-2025.
Laga tersebut akan digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali pada Selasa 11 Maret 2025 pukul 20.30 WIB.
Jelang menghadapi Serdadu Tridatu, tim berjuluk Badai Pasifik ini sudah memiliki motivasi tinggi untuk kembali meraih kemenangan.
Marcos Guillermo Samso mengatakan bahwa seluruh persiapan yang dilakukannya sangat singkat namun timnya persiapannya cukup baik.
Baca Juga: PSBS Biak Akhiri Tren Buruk, Pelatih Bersyukur Kemenangan Tipis 1-0 atas Borneo
"Waktu yang singkat untuk melakukan persiapan. Semua pemain dengan semangat tinggi serius melakukan persiapan," ungkap Guillermo pada sesi konferensi pers.
Ia mengatakan seluruh pemain dalam kondisi baik tidak ada yang absen dalam cedera namun hanya beberapa yang terkena akumulasi kartu.
"Tidak ada yang cedera hanya Fabiano yang absen akibat kartu merah,"lanjutnya.
Pada pertemuan ini PSBS Biak unggul atas Bali United karena pada pertemuan pertama, Kelly Sroyer dan kawan-kawan mampu meraih kemenangan dengan skor 2-0.
Baca Juga: Hasil Liga 1: Borneo FC Tumbang, Bali United Gagal Menang Secara Menyakitkan
"Kami ingin mengulang sukses putaran pertama. Tiga poin jadi target kami. Semua pemain telah siap," ungkap salah satu perwakilan dari pemain PSBS Biak, Arjuna Agung.