HP Lemot dan Kurang Responsif? Lakukan 5 Cara Ini Agar Kembali Lancar Seperti Baru

Selasa 11 Mar 2025, 22:21 WIB
Ilustrasi - Cara yang bisa Anda coba agar HP kembali lancar. (Sumber: Pexels)

Ilustrasi - Cara yang bisa Anda coba agar HP kembali lancar. (Sumber: Pexels)

POSKOTA.CO.ID - Seiring waktu, HP yang awalnya cepat dan responsif bisa mulai terasa lambat dan kurang nyaman digunakan.

Masalah ini sering dialami oleh banyak pengguna, baik yang menggunakan HP dengan spesifikasi tinggi maupun perangkat dengan kapasitas terbatas.

HP yang lemot tidak hanya mengganggu kenyamanan, tetapi juga dapat menghambat produktivitas, terutama jika Anda sering menggunakan ponsel untuk bekerja, belajar, atau berkomunikasi.

Ada banyak faktor yang bisa menyebabkan ponsel menjadi lambat. Jika Anda mengalaminya, tidak perlu panik atau langsung membeli ponsel baru.

Ada beberapa langkah sederhana yang bisa Anda lakukan untuk mengembalikan kinerja ponsel agar kembali lancar seperti baru.

Baca Juga: 5 Cara Ampuh Atasi HP Lemot, Langsung Lancar Lagi dalam Hitungan Menit!

Cara Mengatasi HP Lemot

Melansir dari kanal YouTube Chand Eze, berikut ini adalah lima cara yang bisa Anda coba agar HP kembali lancar.

1. Hapus Riwayat Penelusuran Google Chrome dan Data Situs

Riwayat penelusuran dan data situs yang menumpuk bisa memperlambat kinerja browser.

Untuk membersihkannya, buka Google Chrome > Setelan > Privasi dan Keamanan > Hapus Data Penjelajahan, lalu pilih rentang waktu "Semua" dan centang opsi Cache, Cookie, dan Riwayat.

2. Nonaktifkan Animasi di Pengaturan

Animasi pada sistem mungkin terlihat menarik, tetapi bisa memperlambat kinerja ponsel.

Anda bisa menguranginya dengan masuk ke Pengaturan > Opsi Pengembang lalu atur Skala Animasi Jendela, Skala Animasi Transisi, dan Skala Durasi Animator ke 0.5x atau nonaktifkan sepenuhnya.

Berita Terkait
News Update