Besok, Pramono Anung Temui Kepala Badan Gizi Nasional Bahas Larangan Sarapan Gratis

Selasa 11 Mar 2025, 13:56 WIB
Gubernur Jakarta, Pramono Anung, saat doorstop bersama awak media di Jakarta Pusat, Selasa, 11 Maret 2025. (Sumber: Poskota/Pandi Ramedhan)

Gubernur Jakarta, Pramono Anung, saat doorstop bersama awak media di Jakarta Pusat, Selasa, 11 Maret 2025. (Sumber: Poskota/Pandi Ramedhan)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Gubernur Jakarta Pramono Anung, bakal menemui Kepala Badan Gizi Nasional, Dadan Hundayana, membahas soal program sarapan gratis di Jakarta yang tidak diijinkan untuk diimplementasikan.

"Besok kami akan bertemu dengan badan gizi, kami sudah berkomunikasi," kata Pramono kepada wartawan di Jakarta Pusat, Selasa, 11 Maret 2025.

Politisi senior PDIP ini berharap, pertemuan yang diagendakan berlangsung besok itu, dapat menemukan titik terang. Apapun hasilnya, Pramono menyampaikan, Pemprov Jakarta akan manut.

"Jadi secara prinsip pemerintah Jakarta siap apakah nanti diizinkan untuk melakukan sarapan pagi gratis atau dengan cara lain tentunya besok akan kita diskusikan dengan Badan Gizi Nasional," jelasnya.

Baca Juga: Pengamat Sarankan Pramono Anung Berani Jalankan Program Sarapan Gratis

Dijelaskan Pramono, dalam program sarapan gratis, Pemprov Jakarta bakal memprioritaskan sekolah-sekolah yang memang muridnya berasal dari kalangan tidak mampu. Jika program sarapan gratis diperbolehkan untuk dijalankan.

"Di awal kalau memang diizinkan tentunya seperti yang kita rencanakan di daerah-daerah yang membutuhkan, terutama di kelompok-kelompok masyarakat atau sekolah-sekolah yang tidak mampu, di tempat-tempat yang seperti itu," ucapnya.

"Tapi kami akan mempersiapkan, jumlahnya nanti akan kami finalkan setelah ada arahan dari Badan Gizi Nasional," tambah Pramono.

Berita Terkait
News Update