Baca Juga: Buka Rekening bank bjb Tanpa Ribet! Cukup dari Ponsel, Langsung Jadi
Masyarakat juga diimbau untuk memanfaatkan layanan digital yang disediakan oleh bank bjb, seperti mobile banking dan internet banking, untuk melakukan transaksi keuangan sehari-hari. Layanan ini tidak hanya praktis, tetapi juga aman dan efisien, sehingga dapat mengurangi ketergantungan pada uang tunai. Selain itu, penggunaan QRIS juga dianjurkan untuk transaksi non-tunai yang lebih cepat dan terjamin keamanannya.
bank bjb mengajak seluruh masyarakat untuk memanfaatkan layanan penukaran uang yang disediakan selama Ramadan dan menjelang Lebaran. Dengan menukar uang di lembaga resmi, masyarakat dapat terhindar dari risiko menerima uang palsu atau uang yang tidak layak edar.
Program SERAMBI 2025 merupakan wujud nyata komitmen bank bjb dalam mendukung kebijakan Bank Indonesia untuk menjaga stabilitas sistem keuangan. Melalui program ini, bank bjb ingin memastikan bahwa masyarakat dapat memenuhi kebutuhan uang tunai dengan mudah, aman, dan nyaman.