Baca Juga: 3 Cara Dapat Uang Gratis dari Internet Total Ratusan Ribu Rupiah, Bisa Dicairkan Jadi Saldo DANA
1. Menjadi Dropshiper
Untuk menghasilkan uang tanpa modal sama sekali dengan jualan online, kamu bisa menjadi seorang Dropshiper. Ide bisnis yang satu ini sangat mudah dilakukan dan pastinya tidak membutuhkan modal.
Mengutip dari situs resmi jobstreet, dropship merupakan sebuah kegiatan usaha yang memungkinkan seseorang untuk menjual produk tanpa perlu meneytok produk tersebut.
Jadi, seorang dropshiper hanya perlu menawarkan produk yang dijual oleh produsen kepada konsumen secara online.
Nantinya, setiap ada konsumen yang ingin membeli produk tersebut, maka kamu hanya perlu menghubungi penjual untuk melakukan proses pengiriman.
Segala proses pengemasan hingga pengiriman barang akan langsung dilakukan oleh penjual sehingga kamu tidak direpotkan dengan hal tersebut. Kamu bisa memperoleh keuntungan setelah menaikkan sedikit harga jual.
Tentu saja, ini menjadi peluang usaha yang sangat menguntungkan karena tidak membutuhkan modal dan tanpa harus direpotkan dengan proses pengiriman.
2. Membuka Usaha Jastip
Ide Jualan online yang bisa dicoba oleh pengguna karena cukup menjanjikan untuk memberi keuntungan, yakni dengan membuka usaha jastip atau jasa titip.
Kamu bisa mencoba usaha ini dengan sedikit modal sehingga cocok dilakukan oleh pemula yang belum punya cukup modal.
Beberapa waktu belakangan, usaha jastip sangat viral di media sosial dan ada banyak orang yang mencobanya.
Adapun, usaha ini umumnya dilakukan dengan cara membuka jasa di media sosial untuk membelikan barang dari negara atau daerah yang tidak semua orang bisa datangi dengan mudah.
Setiap barang yang dititip untuk dibelikan, maka kamu bisa menaikkan harganya sebagai upah atas jasa mu membelikan barang tersebut. Kamu juga bisa meminta pembayaran di awal sehingga tidak perlu mengeluarkan modal.