JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Jordi Cruyff tiba di Indonesia lewat Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang, Minggu, 9 Maret 2025, malam.
Penasihat Teknis Tim Nasional (Timnas) Indonesia datang bersama pelatih Patrick Kluivert. Keduanya terbang menggunakan pesawat yang sama.
Setibanya di bandara, Jordi dan Kluivert menaiki mobil untuk bertolak ke hotel yang berada di kawasan Senayan, Jakarta Pusat.
"Alhamdulillah, coach Patrick Kluivert dan penasihat teknis PSSI, Jordi Cruyff sudah tiba di Jakarta," kata Ketua Umum PSSI, Erick Thohir dalam keterangan resmi, Minggu, 9 Maret 2025.
Baca Juga: Dipanggil Patrick Kluivert ke Timnas Indonesia, Jordi Amat Siap Unjuk Gigi Bersama JDT
"Semoga ia mendapat impresi positif yang sama tentang Indonesia, baik masyarakat, budaya, makanan, dan juga antusias yang tinggi kita terhadap sepak bola. Kita akan sama-sama membangun sepakbola kita mendunia," ujarnya menambahkan.
Selanjutnya, Jordi diperkenalkan sebagai Penasihat Teknis Timnas Indonesia dalam jumpa pers di salah sebuah hotel di kawasan Senayan, Selasa, 11 Maret 2025.
Sementara itu, Erick memastikan asisten pelatih Kluivert, Alex Pastoor dan Danny Landzaat dijadwalkan bertolak ke Indonesia, Rabu, 12 Maret 2025. Adapun Gerald Vanenburg sudah berada di tanah air.
Kedatangan Kluivert beserta dua asistennya berkaitan dengan agenda Timnas Indonesia di babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Maret 2025.
Baca Juga: PSSI Rilis 27 Pemain Timnas Indonesia, 3 Nama Menyusul
Indonesia akan melakoni dua laga babak kualifikasi, yakni kontra Australia (20 Maret 2025) secara tandang dan Bahrain (25 Maret 2025) di kandang.