Jelang Lawan Timnas Indonesia dan China, Pelatih Melbourne City Merasa Dua Pemain Pantas Masuk Skuad Australia

Minggu 09 Mar 2025, 18:56 WIB
Dua pemain tampil baik, pelatih Melbourne City anggap pemainnya pantas masuk skuad Australia. (Sumber: X/ gomvfc)

Dua pemain tampil baik, pelatih Melbourne City anggap pemainnya pantas masuk skuad Australia. (Sumber: X/ gomvfc)

Pelatih berusia 42 tahun ini masa dua pemain ini bisa menjadi salah satu Kombinasi yang kuat dikarenakan penampilannya yang cukup baik sepanjang Liga Australia musim ini.

"Saya pikir mereka adalah pasangan gelandang yang luar biasa, dan mungkin salah satu kombinasi gelandang termuda di liga, dan mereka terus bermain dengan sangat baik, dan mereka berusaha keras untuk mendapatkan pengakuan," jelas Diles.

Dengan penampilan mereka sepanjang musim ini bersama dengan Victory membuat performa dari klub menjadi meningkat dan jauh lebih baik.

Baca Juga: Dibocorkan Persebaya, Ernando Ari Dipanggil ke Timnas Indonesia untuk Lawan Australia dan Bahrain

"Dan lagi, ketika mereka kuat dan memiliki permainan bagus, tim ini juga jauh lebih baik," ungkap Diles.

Baik Teague dan Valadon sama-sama bermain baik sehingga mampu menguasai lapangan tengah serta membuat tim mendapatkan momentum yang sangat baik

"Anda lihat malam ini, mereka benar-benar menguasai bagian tengah lapangan di sana, yang memberi kami landasan dan memberi kami kemajuan serta momentum," terang Diles.

Selain itu ada nama dari Daniel Arzani yang dinilai oleh Diles harus meningkatkan performanya agar mendapatkan perhatian dari Popovic.

Baca Juga: Patrick Kluivert Umumkan Skuad Provorsional Timnas Indonesia, Ada 2 Nama Baru Masuk Dalam Daftar

"Perlu meningkatkan levelnya. Pekerjaan yang masih dalam proses," jelas Diles.

Pelatih asal Australia ini mengatakan bahwa mungkin musim 2024-2025 bukanlah yang terbaik bagi Daniel Danti mengharapkan pemainnya dapat memberikan yang terbaiknya.

"Seperti setiap pemain yang kami miliki, kami ingin melihat mereka semua dalam kondisi terbaiknya, termasuk Daniel. Dan mungkin ini bukan musim yang paling lancar baginya," jelas Diles.

Berita Terkait
News Update