Hasil Persija vs Arema FC: Singo Edan Gulung 9 Pemain Macan Kemayoran

Minggu 09 Mar 2025, 22:34 WIB
Dua pemain Persija, Gustavo Almeida dan Maceij Gajos diusir wasit pada pertandingan melawan Arema FC, di pekan 26 Liga 1 2024-25. (Foto: Instagram/@persija)

Dua pemain Persija, Gustavo Almeida dan Maceij Gajos diusir wasit pada pertandingan melawan Arema FC, di pekan 26 Liga 1 2024-25. (Foto: Instagram/@persija)

Namun setelah dilakukan pengecekan VAR, wasit Steven merevisi keputusannya dan mengeluarkan kartu merah kepada Gajos.

Seperti dejavu, Persija kembali kehilangan pemain dengan cara yang sama pada menit ke-37.

Baca Juga: Big Match Pekan Ini! Cek Prediksi dan Link Live Streaming Man United vs Arsenal, Main 9 Maret 2025

Kali ini giliran Gustavo Almeida yang harus mandi lebih cepat, setelah menginjak bagian engkel kaki kanan Pablo Oliviera.

Alhasil, skuad Macan Kemayoran harus melanjutkan pertandingan dengan 9 orang pemain.

Sempat Unggul Lewat Gol Cantik Rizky Ridho

Meski kalah jumlah pemain, Persija justru berhasil unggul lebih dulu di menit ke-61, lewat gol cantik Rizky Ridho.

Baca Juga: Klub Penyumbang Pemain untuk Timnas Indonesia, Dewa United Terbanyak

Berawal dari skema serangan balik, kapten Persija tersebut berhasil mencetak gol dari setengah lapang.

Sepakan kerasnya tidak mampu dijangkau oleh Lucas Frigeri, yang keluar dari sarangnya.

Arema FC berhasil menyamakan kedudukan lewat gol yang dicetak Pablo Oliveira, pada menit 64.

Pemain asal Brazil tersebut berhasil membobol gawang Persija lewat tendangan spekulasinya.

Baca Juga: Beckham Putra Semakin Pede Setelah Jalani Sanksi, Siap Bawa Persib Raih Back To Back

Berita Terkait
News Update