Tetapi, Celtics kembali menjauh dan menutup pertandingan dengan kemenangan 111-101 atas Lakers.
Kekalahan dari Celtics menghentikan rangkaian kemenangan Lakers di delapan pertandingan sebelumnya.
Jayson Tatum On Fire
Kemenangan Celtics atas Lakers kali ini, tak lepas dari penampilan cemerlang Jayson Tatum.
Jayson Tatum on fire dengan mencetak double-double lewat 40 poin dan 12 rebound plus 8 assist.
Jaylen Brown menambah perolehan poin Celtics dengan 31 angka, 6 rebound dan 2 assist.
Peran Al Horford di laga ini juga pantas mendapat apresiasi karena dia membuat bintang Lakers LeBron James dan Luka Doncic kesulitan terutama di kuarter dua dan tiga.
Berikut hasil pertandingan NBA pada Minggu, 9 Maret 2025 (WIB):
- Charlotte Hornets vs Brooklyn Nets 105-102
- Houston Rockets vs New Orleans Pelicans 146-117
- Atlanta Hawks vs Indiana Pacers 120-118
- Toronto Raptos vs Washington Wizards 117-118
- Miami Heat vs Chicago Bulls 109-114
- Milwaukee Bucks vs Orlando Magic 109-111
- Boston Celtics vs LA Lakers 111-101
- Golden State Warriors vs Detroit Pistons 115-110.