Barisan penyerangan dari Jamie Vardy, Patson Daka dan El Khannouss tak mampu berbuat banyak dan hanya bisa menunggu berapa kali peluang.
Begitu pula dari Pedro Neto, Jadon Sancho dan Nkunku yang masih sulit untuk menjebol gawang Leicester City yang dikawal oleh Mads Hermansen.
Peluang emas didapatkan oleh Palmer pada menit ke-22 melalui titik penalti. Namun sayang tendangannya berhasil diselamatkan oleh Hermansen
Hingga babak pertama usai skor 0-0 Tetap Bertahan untuk kedua tim.
Memasuki babak selanjutnya siap-siap terus melakukan inisiatif serangan untuk membuka keunggulan.
Namun beberapa kali penyerangannya masih tak bisa dijadikan sebagai gol untuk memecah kebuntuan.
Hingga akhirnya pada menit ke-60 Cucurela berhasil mencatatkan namanya di papan skor sekaligus merubah kedudukan menjadi 1-0.
Bek kiri Timnas Spanyol tersebut sanggup memanfaatkan umpan silang dikirimkan oleh Enzo Fernandez dengan melepaskan tendangan keras menyusur tanah.
Setelah gol tersebut Leicester berusaha untuk mencari peluang untuk mendapatkan satu poin pada laga ini.
Namun semuanya masih gagal dan tak bisa menjebol barisan pertahanan yang dikawal oleh Tosin Adarabioyo dan Levi Colwill.