Cara Daftar Jadi Penerima Bansos Agar Masuk DTSEN

Minggu 09 Mar 2025, 21:20 WIB
Ilustrasi - Data Tunggal Sosial Ekonomi Nasional (DTSEN) akan membuat efisiensi distribusi bantuan sosial (bansos) dari pemerintah Indonesia. Simak informasi cara agar penerima bantuan terdaftar dalam DTSEN. (Sumber: Dok. Kemensos RI)

Ilustrasi - Data Tunggal Sosial Ekonomi Nasional (DTSEN) akan membuat efisiensi distribusi bantuan sosial (bansos) dari pemerintah Indonesia. Simak informasi cara agar penerima bantuan terdaftar dalam DTSEN. (Sumber: Dok. Kemensos RI)

Baca Juga: Info Penting bagi Penerima Bansos PKH-BPNT Agar Bantuan Sosial Tetap Cair di Tahap 2

2. Jalur Mandiri

Selain jalur formal, masyarakat juga dapat melakukan pendaftaran secara mandiri melalui aplikasi Cek Bansos yang disediakan oleh Kemensos.

Aplikasi ini bisa diunduh melalui Play Store dan memungkinkan pengguna untuk mengisi biodata sesuai dengan Kartu Tanda Penduduk (KTP) serta melampirkan bukti kondisi sosial ekonomi yang relevan, baik dalam bentuk foto atau dokumentasi lainnya.

Dalam aplikasi Cek Bansos, terdapat fitur Usul Sanggah yang memungkinkan masyarakat untuk mengusulkan atau menanggapi data penerima bantuan sosial.

Untuk mengajukan usulan, diperlukan data pendukung seperti dokumentasi rumah dan lainnya yang mendukung kondisi sosial ekonomi yang lebih tepat.

Begitu pula, jika ada penerima yang dianggap sudah tidak layak, masyarakat dapat melakukan penyanggahan dengan memberikan keterangan sesuai kondisi yang berlaku di lapangan.

Baca Juga: Sudah Waktunya Pencairan Bantuan PIP 2025, Ini Alasan Kenapa Saldo Rekening SimPel Masih Nol

Data hasil usulan atau sanggahan tersebut akan dikirim ke Pusat Data dan Informasi (Pusdatin) Kementerian Sosial, kemudian diuji silang oleh BPS.

BPS akan melakukan verifikasi dan validasi terhadap data tersebut, dan jika data dianggap valid, maka akan menjadi acuan bagi seluruh Kementerian dan lembaga yang membutuhkan data tersebut.

Dengan sistem data tunggal ini, diharapkan dapat meminimalisir terjadinya salah sasaran dalam pemberian bansos.

Pentingnya Partisipasi Masyarakat dalam Penyaluran Bansos

Partisipasi aktif dari masyarakat sangat dibutuhkan untuk memastikan bahwa bantuan sosial dapat diberikan secara adil dan tepat sasaran kepada mereka yang benar-benar membutuhkan.

Melalui sistem DTSEN dan dua jalur pendaftaran ini, diharapkan proses distribusi bansos bisa lebih efisien dan mengurangi potensi kesalahan dalam penyaluran.

Berita Terkait
News Update