POSKOTA.CO.ID - Masih banyak yang belum tahu bagaimana cara mempercepat munculnya fitur DANA Cicil di akun dompet elektronik DANA.
Padahal, ada beberapa langkah yang dapat Anda manfaatkan untuk mempercepat proses tersebut.
Cara Mempercepat Fitur DANA Cicil
Bagi Anda yang akun DANA-nya belum kunjung mendapatkan fitur DANA Cicil, simak beberapa cara berikut ini seperti dilansir dari kanal YouTube BOS DANA.
1. Bayar Cicilan atau Tagihan melalui DANA
Salah satu cara yang bisa Anda coba adalah dengan membayar cicilan atau tagihan menggunakan akun DANA Anda. Caranya cukup mudah:
- Klik "Lihat Semua" di aplikasi DANA.
- Scroll ke bawah hingga Anda menemukan tulisan "Pembayaran".
- Pilih dan klik fitur cicilan yang ada di sana.
Jika Anda memiliki tagihan atau cicilan di layanan seperti Akulaku, ADvanced, atau pinjaman online (pinjol) lainnya, Anda bisa langsung melakukan pembayaran menggunakan DANA dan memanfaatkan fitur cicilan yang tersedia.
Ini bisa membantu mempercepat proses munculnya fitur DANA Cicil di akun Anda, karena fitur ini memang disediakan bagi pengguna DANA yang ingin melakukan transaksi cicilan.
2. Kaitkan Akun Dana dengan E-Commerce
Jika Anda tidak memiliki cicilan atau tagihan saat ini, jangan khawatir.