Saldo Dana Bansos Rp750.000 dari PKH Tahap 1 Tahun 2025 Belum Cair ke Rekening KKS? Simak Solusinya

Sabtu 08 Mar 2025, 20:19 WIB
Ilustrasi pencairan saldo dana bansos PKH 2025 (Sumber: Pixabay/IqbalStock)

Ilustrasi pencairan saldo dana bansos PKH 2025 (Sumber: Pixabay/IqbalStock)

POSKOTA.CO.ID - Penyaluran saldo dana bansos Program Keluarga Harapan (PKH) tahap 1 tahun 2025 sudah hampir merata ke Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di berbagai wilayah di Indonesia.

Namun masih banyak juga KPM yang Kartu Keluarga Sejahtera-nya (KKS) belum terisi bantuan saldo dana bansos dari PKH tahap 1 tahun 2025.

Bantuan ini disalurkan dalam rangka untuk memenuhi kebutuhan komponen-komponen para KPM yang terdaftar sebagai penerima bantuan sosial ini.

Baca Juga: Apakah Bantuan Saldo Dana Bansos Rp600.0000 dari BPNT Tahap 1 Tahun 2025 Masih Cair? Simak Informasi Selengkapnya

Alasan Bantuan Saldo Dana Bansos PKH Tahap 1 Tahun 2025 Belum Cair

Terdapat kemungkinan yang bisa terjadi terkait bantuan saldo dana bansos PKH tahap 1 tahun 2025 belum kunjung cair ke KKS milik KPM.

Melansir dari kanal YouTube CEK BANSOS pada Sabtu, 8 Maret 2025, bantuan ini belum tersalurkan secara menyeluruh karena masih banyak KPM yang belum Standing Instructtion (SI) status salur-nya.

Baca Juga: NIK e-KTP Anda Lolos sebagai Penerima Saldo Dana Bansos Rp600.000 dari Subsidi BPNT Tahap 2 2025, Cair Lagi di Bulan Maret!

"Bantuan saldo dana bansos PKH yang belum kunjung cair disebabkan oleh status salur para KPM di SIKS-NG yang masih berada di keterangan Surat Perintah Membayar (SPM) dan belum SI," ujar pemilik kanal YouTube CEK BANSOS pada video-nya yang tayang Kamis, 5 Maret 2025.

Jika sudah SI, maka KPM hanya akan menunggu bank untuk menyalurkan bantuannnya, karena ketika sudah SI, pemerintah memberikan instruksi untuk mengisi rekening Kartu Keluarga Sejahtera milik para KPM.

Solusi Saldo Dana Bansos PKH Tahap 1 Tahun 2025 yang Belum Cair

Terdapat cara mudah untuk mengatasi masalah bantuan saldo dana bansos PKH yang belum cair, yakni para KPM mengunjungi Kantor Desa dan menanyakan dan mengajukan pengecekan di SIKS-NG ke Pendamping Sosial.

Baca Juga: Saldo Dana Bansos PKH Tahap 1 Gelombang 2 Tahun 2025 Cair Jelang Hari Raya Idul Fitri? Simak Faktanya

Berita Terkait
News Update