Persebaya Tuai Kecaman Usai Hukum Oknum Suporter yang Melakukan Penyalaan Flare

Sabtu 08 Mar 2025, 18:49 WIB
Persebaya mendapat kecaman usai beri sanksi kepada uknom suporter. (Foto: persebaya.id)

Persebaya mendapat kecaman usai beri sanksi kepada uknom suporter. (Foto: persebaya.id)

POSKOTA.CO.ID - Kecaman dilayangkan kepada klub Persebaya, setelah pemberian hukuman kepada oknum suporter yang menyalakan flare.

Tindakan tegas diambil manajemen Bajul Ijo, dengan menghukum oknum suporter yang menyalakan flare, pada pertandingan melawan Persib di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Sabtu 1 Maret 2025, lalu.

Oknum suporter tersebut dijatuhi hukukan berupa larangan datang atau masuk ke stadion selama seumur hidup.

Hal tersebut diunggah oleh Persebaya dalam akun instagram pribadinya, pada Jumat 7 Maret 2025, kemarin.

Baca Juga: Kata-Kata Gustavo Almeida Jelang Hadapi Mantan Tim: Tidak Ada yang Spesial

Menuai Kecaman

Namun dibalik itu, ternyata Bajul Ijo justru mendapat kecaman dari banyak pihak atas unggahan tersebut.

Pasalnya, dalam unggahan tersebut Persebaya pun menyantumkan data pribadi oknum suporter itu, seperti nama lengkap, tanggal lahir hingga alamat rumah.

Menurut sebagian pihak, hal tersebut sudah termasuk ke dalam perbuatan krimninal kategori doxing.

Baca Juga: Dulu Dipoles Pelatih Timnas Indonesia U-23, Kini Mika Godts Jadi Incaran Liverpool

"Kita warga indonewsia punya hak melindungi data pribadi kita. Gk pantes official doxing suporternya sendiri," tulis akun instagram @_gi****a**.

"Kurang sepakat dengan doxing seperti ini," tulis @ar**a**l**a**y.

Berita Terkait
News Update