Nama calon penerima harus terdata di kelurahan atau desa sesuai dengan domisili tempat tinggalnya.
Jika telah lolos tahap persyaratan, tentu pemerintah akan mengkategorikan penerima bansos PKH tahap 1 2025.
Kategori Penerima Bansos PKH Tahap 1 2025
Berikut kategori penerima bansos PKH tahap 1 2025:
1. Ibu Hamil dan Masa Nifas
KPM kategori ibu hamil dan masa nifas mendapat saldo Rp.750.000 per tahap atau Rp3.000.000 per tahun.
2. Anak Usia Dini (0-6 Tahun)
KPM kategori anak usia dini (0-6 tahun) mendapat saldo Rp.750.000 per tahap atau Rp3.000.000 per tahun.
3. Pendidikan Sekolah Dasar (SD)
KPM Kategori pendidikan SD mendapat saldo Rp225.000 per tahap atau Rp900.000 per tahun.
4. Pendidikan Sekolah Menengah Pertama (SMP)
KPM kategori pendidikan SMP mendapat saldo Rp375.000 per tahap atau Rp1.500.000 per tahun.
5. Pendidikan Sekolah Menengah Atas (SMA)
KPM kategori pendidikan SMA mendapat saldo Rp500.000 per tahap atau Rp2.000.000 per tahun.
6. Lansia (70 Tahun ke Atas)
KPM kategori lansia 70 tahun ke atas mendapat saldo Rp600.000 per tahap atau Rp2.400.000 per tahun.
7. Penyandang Disabilitas Berat
KPM kategori penyandang disabilitas berat mendapat saldo Rp600.000 per tahap atau Rp2.400.000 per tahun.