Update Jadwal Pencairan Bansos PKH dan BPNT Gelombang 2 Dimulai Pekan Depan

Jumat 07 Mar 2025, 16:00 WIB
Update Jadwal Pencairan Bansos PKH dan BPNT Gelombang 2 Dimulai Pekan Depan (Sumber: YouTube/Info Bansos/Edited Muhammad Ibrahim)

Update Jadwal Pencairan Bansos PKH dan BPNT Gelombang 2 Dimulai Pekan Depan (Sumber: YouTube/Info Bansos/Edited Muhammad Ibrahim)

POSKOTA.CO.ID – Kabar gembira bagi Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di seluruh Indonesia. Pasalnya bantuan sosial (bansos) Program Kartu Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) gelombang 2 akan mulai disalurkan oleh pemerintah.

Dilansir Poskota melalui kanal YouTube INFO BANSOS pada Jumat, 7 Maret 2025, disebutkan bahwa PKH dan BPNT akan dicairkan untuk gelombang 2.

“Terendus kembali bantuan sosial atau bansos tunai PKH dan BPNT akan dicairkan kembali untuk gelombang ke-2” ucap narator seperti dikutip Poskota dari kanal YouTube INFO BANSOS.

Dalam video berjudul ‘JADWAL PENCAIRAN PKH BPNT GELOMBANG 2 MULAI SENIN BESOK HINGGA JELANG IDUL FITRI 2025’, disebutkan bahwa penyaluran akan dilaksanakan sampai menjelang Idul Fitri.

Baca Juga: Siap-siap! Bansos Beras 10 Kg Segera Cair Jadi Bantuan Tambahan untuk Lebaran, Cek Informasinya di Sini

“Setelah penyaluran (gelombang ke-1) sukses, pemerintah kembali menyalurkan bantuan PKH dan BPNT untuk gelombang ke-2,” jelasnya.

“Siap-siap, berikut ini estimasi pencairan PKH BPNT yang dijadwalkan mulai pekan depan dan berlanjut hingga menjelang Idul Fitri,” sambungnya.

Untuk itu, ada baiknya Anda mengetahui besaran bantuan PKH dan BPNT serta cara mengeceknya.

Baca Juga: Saldo Dana Bansos PKH Cair ke KPM via KKS dan PT Pos Indonesia, Simak Informasi Lengkapnya!

Besaran bantuan PKH

- Kategori Ibu Hamil/Nifas: Rp 3 juta atau Rp 750 ribu per tahapan. 

- Kategori Anak Usia Dini 0 s.d. 6 Tahun: Rp 3 juta atau Rp 750 ribu per tahapan. 

Berita Terkait
News Update