Haru, Fitri Salhuteru Kenang Momen Kebersamaannya dengan Nikita Mirzani

Jumat 07 Mar 2025, 19:25 WIB
Fitri Salhuteru mengenang momen bersama Nikita Mirzani. (Sumber: Instagram Fitri Salhuteru)

Fitri Salhuteru mengenang momen bersama Nikita Mirzani. (Sumber: Instagram Fitri Salhuteru)

POSKOTA.CO.ID - Kabar penahanan Nikita Mirzani cukup membuat heboh publik salah satunya yakni mantan sahabatnya yakni Fitri Salhuteru.

Fitri Salhuteru menanggapi soal penahanan Nikita Mirzani atas kasus dugaan pemerasan, pengancaman dan Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU).

Melansir dari akun Instagram pribadinya @fitri_salhuteru mengunggah video berisikan momen dirinya selalu berada di samping Nikita di saat berhadapan dengan hukum.

"Ditahan pertama kali oleh Polres Jaksel, tidak pernah kami tinggalkan kamu sendiri. Ditahan kedua ali, kami tidak meninggalkan kau sendiri," tulis Fitri yang dikutip Poskota pada Jumat, 7 Maret 2025.

Baca Juga: Fitri Salhuteru Buka Suara Usai Nikita Mirzani Ditahan, Semoga Banyak Belajar

Fitri mengatakan selama ibu tiga anak itu menghadapi hukum, ia selalu mendampingi dan menghiburnya agar tidak berlarut dalam kesedihan.

"Setiap hari kami selalu menghibur agar kau tidak sedih. Semoga kau memiliki kawan yang siap membela kau sampe gepeng," katanya.

Pengusaha itu juga heran dengan Nikita yang mengaku bahwa selama ini ia berjuang sendiri dalam menghadapi permasalahannya dengan hukum.

"Masih berani kau katakan bahwa kau berjuang sendiri sampai bebas ketika bermasalah di Serang," katanya.

Baca Juga: Cemarkan Nama Baik, Nikita Mirzani Laporkan Fitri Salhuteru ke Polres Metro Jaksel

Lebih lanjut, Fitri menanyakan keberadaan teman-teman Nikita yang selama ini terlihat seolah peduli dan mendukungnya sebelum ditimpa permasalahan.

"Kemana kawan kawan kau yang kau ajari untuk membenciku, yang kau ceritakan bahwa ga ada artinya kami yang selalu ada dalam duka kau," ucapnya.

Ia berharap dengan permasalahannya saat ini, Nikita bisa belajar dan mengerti apa arti teman sesungguhnya yang selalu ada disampingnya.

"Semoga kau belajar apa itu ARTI kawan sesungguhnya," ucapnya.

Baca Juga: Respons Nikita Mirzani usai Fitri Salhuteru Singgung soal Gaya Parenting

Fitri mengungkapkan tujuannya mengunggah video berisikan kenangannya dengan Nikita untuk mengingatkan arti teman yang sesungguhnya.

"Video ini sebagai pengingat kita semua dalam berteman. Mencari teman saat kita gembira itu mudah, mencari teman saat kita susah itu sulit, mencari teman selalu bermasalah itu pun membawa kita dalam masalah," pungkasnya.

Berita Terkait
News Update