Benarkah KPM PKH dan BPNT Akan Terima Bansos THR Jelang Idul Fitri 2025? Cek Faktanya

Jumat 07 Mar 2025, 19:36 WIB
Ilustrasi pendamping sosial bersama KPM penerima bansos. (Sumber: Poskota/Neni Nuraeni/Kemensos)

Ilustrasi pendamping sosial bersama KPM penerima bansos. (Sumber: Poskota/Neni Nuraeni/Kemensos)

POSKOTA.CO.ID - Beredar kabar di media sosial mengenai Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) akan mendapatkan bantuan sosial (bansos) Tunjangan Hari Raya (THR).

Bansos THR ini disebut-sebut sebagai bonus tambahan yang akan dicairkan menjelang Idul Fitri.

Berdasarkan keterangan dari Kementerian Sosial (Kemensos), menyatakan bahwa tidak ada bonus tambahan untuk KPM PKH dan BPNT di bulan Ramadan tahun 2025 ini.

Baca Juga: Bansos PKH Tahap 1 Masih Cair di Bulan Maret 2025, Cek Status Penerima Bantuan Menggunakan NIK KTP

"Jika ada saldo tambahan yang masuk ke dalam ATM KKS Merah Putih, kemungkinan besar itu adalah pencairan bantuan yang telah divalidasi untuk penerima PKH dan BPNT baru. Jadi, bukan merupakan bantuan bonus," demikian seperti dikutip dari kanal YouTube Arfan Saputra Channel, Jumat, 7 Maret 2025.

Verifikasi Ulang Penerima Bansos 2025

Sementara itu, pada bulan Maret ini Kemensos juga sedang melaksanakan verifikasi ulang atau ground check terhadap data penerima bansos 2025 dengan mengerahkan pendamping sosial PKH di seluruh Indonesia.

"Fokus utama dari verifikasi ini adalah untuk memastikan bahwa data penerima sesuai dengan kenyataan di lapangan, agar bantuan sosial tepat sasaran," paparnya.

Ia menambahkan, proses verifikasi tersebut kemungkinan akan mempengaruhi pencairan bantuan tahap 2 yang mencangkup periode April, Mei, dan Juni 2025.

Bansos Cair di Bulan Maret 2025

Berikut ini, sejumlah program bansos 2025 yang cair di bulan Maret:

1. Bansos PKH dan BPNT Tahap 1

Bantuan sosial PKH dan BPNT tetap akan dicairkan selama bulan puasa, baik melalui kantor pos maupun Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) Merah Putih.

Baca Juga: Apakah Bantuan PIP 2025 Sudah Cair? Ini 4 Cara Cek Penerima Dana Bansos Pendidikan untuk Anak Sekolah SD, SMP, dan SMA

Berita Terkait
News Update