Penyaluran BLT Dana Desa 2025
Melansir dari saluran YouTube Naura Vlog, diketahui bahwa subsidi BLT Dana Desa masih akan dicairkan oleh pemerintah hingga akhir Maret.
Pada pencairan Maret ini, dana bantuan yang diberikan adalah untuk alokasi dua bulan sekaligus, yakni untuk periode Februari-Maret, sementara untuk Januari sudah tersalurkan.
"Di awal Ramadhan kemarin, di tanggal 1 Maret 2025. Untuk bantuan sosial BLT tersebut yang pertama dengan jumlah Rp600.000 untuk periode Februari dan Maret 2025 adalah BLT Dana Desa," kata pemilik akun Naura Vlog.
Namun demikian, jika ada KPM yang masih belum mendapatkan BLT Dana Desa untuk periode Januari, maka pencairannya akan dirapel menjadi tiga bulan sekaligus.
"Kemudian di Februari Maret, apabila sudah menerima pencairan di Januari kemarin, maka teman-teman hanya menerima Rp600.000. Namun apabila di Januari belum ada pencarian, maka teman-teman bisa menerima dengan total Rp900.000 di bulan Maret 2025 ini," ujar Naura Vlog.
Supaya dapat mencairkan dana BLT ini, KPM harus menunggu surat undangan pencairan terlebih dahulu dari kantor desa.
Disclaimer: Jadwal penyaluran saldo dana bansos dapat berubah sewaktu-waktu tergantung dengan ketentuan dan kebijakan yang dibuat pemerintah.
Demikian informasi mengenai pencairan saldo dana bantuan sosial dari BLT Dana Desa 2025 untuk sejumlah KPM.