POSKOTA.CO.ID - Semakin dekat, peluang Timnas Indonesia untuk bisa mentas di ajang Piala Dunia 2026 masih terbuka lebar.
Pada bulan Maret ini, skuad Garuda bakal melanjutkan perjuanagannya dalam lanjutan ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Timnas Indonesia bakal menghadapi dua lawan sekaligus di bulan Maret ini, yaitu berhadapan dengan Australia dan Bahrain.
Persaingan di klasemen Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia sangatlah ketat dan sengit.
Baca Juga: DPR Restui Naturalisasi Dean, Joey, dan Emil Jadi Pemain Timnas, Ketua PSSI Yakin Garuda Mendunia
Mengacu dari hasil kualifikasi bulan November 2024, lalu, sebanyak empat tim memiliki raihan poin yang sama.
Keempat tim tersebut di antaranya adalah Timnas Indonesia (urutan 3), Arab Saudi (urutan 4), Bahrain (urutan 5) dan China (urutan 6).
Sementara itu, ada Australia yang menempati posisi kedua dengan terpaut satu poin saja dari keempat tim tersebut.
Sedangkan posisi pucuk klasemen diisi oleh Jepang yang tidak terbendung, dengan mengemas 16 poin.
Baca Juga: Tampil Impresif, Jay Idzes Masuk Radar Klub-klub di Beberapa Liga Top Eropa
Skenario Timnas Indonesia Lolos Piala Dunia 2026
Persiangan pun diprediksi bakal tetap sengit, dalam lanjutan ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.