Setelah itu ia juga mematangkan strategi dan taktik agar mampu membuka pertahanan dari Borneo FC.
“Kita fokus recovery pemain setelah bertanding di Padang, kemarin kita juga latihan taktik untuk pertandingan besok," ungkap Guillermo dalam sesi konferensi pers.
Dia juga mengatakan bahwa para pemainnya dalam kondisi terbaik dan siap memberikan penampilan terbaik pada laga kali ini.
Baca Juga: Persija Jakarta Akhiri Tren Negatif, Carlos Pena: Kami Butuh Kemenangan Ini
"Semua pemain sudah siap dan semua semangat. Tim kami membawa energi positif untuk menghadapi laga besok,” lanjutnya.
Pelatih berusia 51 tahun ini mengatakan lewat ini telah melakukan evaluasi terhadap kekurangan yang dimiliki pada pertandingan sebelumnya.
“Beberapa pertandingan kita belum bisa menang, kita lagi kerja keras dan akan berusaha memperbaiki kelemahan kita. Pada pertandingan besok kita tahu harus merubah situasi itu," jelasnya.
Oleh karena itu para pemain sudah melakukan kerja keras agar bisa menutup kekurangan dalam menghadapi Borneo FC kali ini.
Baca Juga: Jadwal Europa League Malam Ini: Menanti Bukti Manchester United Sebagai Kandidat Juara
"Kita fokus di berapa pertandingan, dan beberapa laga kita belum bisa menang dan kita berlatih keras untuk mencari solusi dalam membenahi kelemahan kita," ungkapnya.
Ia mengatakan sudah melihat cara bermain dari lawannya tersebut melalui rekaman video dari beberapa pertandingan sebelumnya.
Mantan direktur teknik dari PSBS ini mengaku bahwa tim Tamu adalah lawan yang berat terlebih saat ini Baru melakukan pergantian pelatih.