Daftar Wasit untuk Laga Timnas Indonesia vs Bahrain di Babak Kualifikasi Piala Dunia 2026

Kamis 06 Mar 2025, 09:13 WIB
Gulmurodi Sadullo, wasit Tajikistan yang akan memimpin laga Timnas Indonesia vs Bahrain. (Sumber: Instagram/@gulmurod.sadullo)

Gulmurodi Sadullo, wasit Tajikistan yang akan memimpin laga Timnas Indonesia vs Bahrain. (Sumber: Instagram/@gulmurod.sadullo)

POKSOTA.CO.ID - Timnas Indonesia akan menjalani laga krusial pada lanjutan babak Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Putaran Ketiga bulan ini.

Garuda akan melakoni dua laga pada 20 Maret 2025 menghadapi Australia di Sydney dan pada 25 Maret 2025 melawan Bahrain di Jakarta.

Khusus untuk laga kontra Bahrain, pertandingan ini akan mendapat sorotan lebih, terutama dari suporter mengingat pada leg pertama berlangsung penuh drama.

Pertemuan pertama di kandang Bahrain, kemenangan Indonesia yang sudah di depan mata "dicuri" oleh keputusan kontroversial wasit asal Oman, Mohamed Al-Kaf.

Baca Juga: Visi PSSI untuk Timnas Indonesia Hingga 2045: Targetkan Lolos Piala Dunia 2038 dan Raih Peringkat 45 FIFA

Sang wasit mengesahkan gol Bahrain di menit akhir meski waktu tambahan sudah habis dan membuat skor menjadi 2-2.

Wasit Laga Timnas Indonesia vs Bahrain di Jakarta Jadi Sorotan

Berkaca pada pertemuan pertama yang berakhir kurang enak, netizen ramai-ramai mengawal sang wasit yang ditugaskan di Stadion Utama Gelora Bung Karno mendatang.

Sadar laga ini akan berlangsung panas dan penuh tekanan, AFC bakal memantau secara khusus pertandingan antara Timnas Indonesia melawan Bahrain di Jakarta.

AFC telah menunjuk wasit asal Tajikistan, Gulmurodi Sadullo untuk memimpin laga Timnas Indonesia vs Bahrain pada 20 Maret 2025 mendatang.

Jelang laga nanti, warganet ramai-ramai memberi peringatan dini kepada wasit asal Tajikistan tersebut melalui akun Instagram resmi miliknya dengan dibanjiri ratusan komentar berupa harapan dari suporter agar sang wasit bertindak adil.

Sebagai salah satu wasit kawakan di Asia, Gulmurodi sendiri pernah memimpin Pertandingan Indonesia vs Vietnam di Piala Asia 2024 yang saat itu dimainkan di Stadion Abdullah bin Khalifa, Qatar.

Berita Terkait

News Update