POSKOTA.CO.ID - Perkembangan era digital saat ini, banyak aplikasi penghasil saldo DANA menjadi salah satu inovasi ekonomi digital yang memungkinkan pengguna memperoleh penghasilan tambahan dengan aktivitas sederhana, seperti menonton video, bermain game, atau membaca artikel.
Pada aplikasi tertentu, mereka memberikan insentif berupa saldo dompet elektronik yang dapat digunakan untuk berbagai keperluan transaksi.
Ada beberapa aplikasi penghasil saldo DANA yang populer dengan cara mekanisme kerja yang mudah, hanya fokus pada potensi monetisasi yang relevan bagi pengguna.
Baca Juga: Isi Ramadhan Klaim Saldo DANA Gratis Rp200.000 Lewat Aplikasi Penghasil Uang, Begini Tutorialnya
Berikut Ini 4 Aplikasi Penghasil Saldo DANA yang Bisa Dicoba
Snack Video
Snack Video merupakan platform berbasis video yang memungkinkan pengguna memperoleh imbalan berupa saldo elektronik. Sistem monetisasi pada aplikasi ini terintegrasi dengan aktivitas pengguna, seperti menonton video atau mengundang pengguna baru.
Fitur utama:
Pengguna dapat menarik saldo mulai dari Rp70 ribu.
Aktivitas yang menghasilkan penghasilan mencakup like, share, dan referral. Mekanisme pencairan cepat ke dompet elektronik seperti DANA.
TikTok Lite
TikTok Lite adalah versi ringan dari aplikasi TikTok yang menawarkan insentif bagi pengguna aktif. Model bisnis aplikasi ini mencakup pemasaran berbasis referral dan interaksi harian pengguna.