BEKASI, POSKOTA.CO.ID - Viral di media sosial aksi sejumlah warga yang berebut menangkap ayam yang hanyut terbawa arus banjir.
Beredar di media sosial sebuah video yang memperlihatkan para warga Bekasi yang ramai memperebutkan ayam yang hanyut diterjang banjir Bekasi.
Dari keterangan video yang beredar di media sosial, kejadian itu terjadi di jembatan Besi Wisma Asri, Tambun Utara, Bekasi pada Selasa, 4 Maret 2025.
Melansir dari akun Instagram @funnelmedia mengunggah video terlihat warga sekitar yang mencegat ayam di jembatan menantikan ayam yang ikut hanyut di sungai.
Baca Juga: Balita Terseret Arus Banjir di Tebet Ditemukan dalam Kondisi Tak Bernyawa
"Sejumlah ayam hanyut terbawa arus di Kali Bekasi saat banjir, membuat warga saling berebut dan berusaha menangkapnya," tulis keterangan unggahan yang dikutip Poskota pada Rabu, 5 Maret 2025.
Para warga yang menyadari adanya sejumlah ayam di sungai itu pun berbondong-bondong untuk menangkapnya dari jembatan.
"Ayam banget ayam, ayam kampung. Ayam terdampar," kata si perekam.
Bahkan, tak sedikit warga yang nekat mengambilnya dengan turun dari jembatan dan hanya menginjak sejumlah tumpukan sampah yang mengapung di sungai.
Baca Juga: Viral Video Mega Bekasi Hypermall Lumpuh Akibat Banjir, Pengunjung Panik
Seusai sejumlah ayam itu mendekat ke arah jembatan, beberapa warga mencoba dengan berbagai cara untuk menangkap ayam tersebut.