Sang pelatih, Bojan Hodak juga mengakui bahwa laga nanti akan menjadi pertandingan sulit bagi anak asuhnya.
"Lagi, ini laga yang berat. Di liga ini setiap pertandingan itu sulit. Terutama setelah kami kalah di laga terakhir, besok kami membidik hasil yang positif. Pemain terlihat lapar sejak latihan kemarin dan agresif. Diharapkan mereka memperlihatkan hal yang sama di dalam lapangan." kata pelatih asal Kroasia tersebut.
Selain itu, Maung Bandung juga menyimpan catatan buruk saat menghadapi tim Macan Putih.
Pada pertemuan kedua musim 2023/2024 lalu saat bertanding di Bandung, Persib menyerah dengan skor 0-2.
"(Persik) Kediri adalah tim yang berpengalaman, punya pelatih yang bagus, mereka juga terakhir bermain di sini (Bandung) bisa mengalahkan kami. Mungkin ini adalah tim yang berbeda, tapi mereka punya pemain dengan kemampuan individual yang bagus, terutama Majed Osman dan Ze Valente." ujar Bojan Hodak.
"Tapi kami harus tetap kompak dan rapat, kami sejak menit pertama harus menunjukkan bahwa kami menginginkan tiga poin dan pada akhirnya mendapat hasil yang positif." lanjutnya.
Tentunya, Persib Bandung harus segera bangkit dan tak boleh mengulang memori buruk saat menjamu Persik Kediri nanti malam untuk tetap mempertahankan jarak di puncak klasemen sementara Liga 1.