Mengeceknya Bisa Menggunakan NIK e-KTP Anda! Benarkah Saldo Dana Rp600.000 dari Bansos BPNT 2025 Tahap 2 Mulai Dicairkan?

Rabu 05 Mar 2025, 14:32 WIB
BPNT merupakan salah satu program yang masih akan disalurkan di 2025 ini. (Sumber: Poskota/Dadan Triatna)

BPNT merupakan salah satu program yang masih akan disalurkan di 2025 ini. (Sumber: Poskota/Dadan Triatna)

POSKOTA.CO.ID - Pengecekan NIK e-KTP Anda, menjadi langkah awal yang penting untuk memastikan status penerimaan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT).

Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang sudah terdata sebagai penerima, bisa melakukannya di situs web resmi Kementerian Sosial atau aplikasi Cek Bansos.

Anda tinggal memasukkan NIK e-KTP untuk memverifikasi, apakah Anda terdaftar sebagai KPM yang menerima bansos ini.

Hal tersebut penting untuk diketahui, guna memastikan transparansi dan ketepatan sasaran dalam penyaluran BPNT ini.

Baca Juga: Calon Penerima Bansos PKH dan BPNT Tahap 2 2025 Siapkan KTP dan KK untuk Survei Agar Terdaftar di DTSEN

Setiap KMP yang sudah terdaftar sebagai penerima BPNT ini, akan diberikan saldo dana Rp200.000 per bulannya.

Jika pencairannya dilakukan per tiga bulan sekali, maka setiap KPM akan mendapatkan saldo dana Rp600.000 per tahapnya.

BPNT tidak diberikan secara tunai, namun langsung disalurkan ke rekening Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) milik para KPM.

Bantuan ini hanya boleh dibelikan untuk kebutuhan bahan pokok di e-warong yang sudah bekerjasama dengan pemerintah setempat.

Baca Juga: Cek Penerima dan Penyaluran BPNT 2025 Bisa Lewat Smartphone, Begini Caranya

Pencairan bansos ini bertujuan untuk membantu keluarga penerima manfaat (KPM) memenuhi kebutuhan pangan sehari-hari.

Berita Terkait
News Update