Bantuan pendidikan bagi siswa dari keluarga kurang mampu. Pencairan tahap pertama untuk tahun 2025 dilakukan pada periode Februari hingga Maret 2025.
Bagaimana Cara Mendapatkan Bansos?
Pendaftaran bansos menggunakan KTP bisa dilakukan secara offline melalui kantor kelurahan atau online melalui aplikasi Cek Bansos Kementerian Sosial. Berikut langkah-langkahnya:
1. Cara Daftar Bansos Secara Offline
- Siapkan dokumen yang dibutuhkan seperti salinan KTP elektronik, KK, dan Surat Keterangan Tidak Mampu (jika diperlukan)
- Sampaikan kepada petugas bahwa Anda ingin mendaftar sebagai penerima bansos
- Jika Anda dianggap memenuhi kriteria kemiskinan dalam rapat desa/kelurahan data akan dimasukkan
- Data akan dikirim ke Dinas Sosial untuk diverifikasi
Jika lolos verifikasi, nama Anda akan muncul sebagai penerima bansos dan bisa dicek di cekbansos.kemensos.go.id.
2. Cara Daftar Bansos Secara Online
- Unduh Aplikasi Cek Bansos di Play Store.
- Daftar dengan memasukkan NIK KTP, KK, dan alamat sesuai KTP
- Unggah foto KTP dan selfie
- Pilih menu "Daftar Usulan"
- Klik "Tambah Usulan", lalu isi data pribadi dan pilih jenis bansos yang ingin diajukan
- Data akan diproses oleh Kemensos dan diverifikasi oleh pemerintah daerah
Dengan adanya berbagai program bansos ini, diharapkan masyarakat dapat lebih tenang dalam menjalankan ibadah puasa tanpa harus terlalu khawatir akan kebutuhan dasar sehari-hari.