Bocoran Jadwal Pengambilan Sumpah WNI Emil Audero, Joey Pelupessy dan Dean James, Kapan Bisa Main di Timnas Indonesia?

Rabu 05 Mar 2025, 18:00 WIB
Emil Audero, tunjukkan penampilan impresif jelang gabung Timnas Indonesia. (Sumber: Instagram/@emil_audero)

Emil Audero, tunjukkan penampilan impresif jelang gabung Timnas Indonesia. (Sumber: Instagram/@emil_audero)

POSKOTA.CO.ID - Kapan jadwal pengambilan sumpah WNI tiga calon pemain Timnas Indonesia, Emil Audero, Joey Pelupessy dan Dean James?

Berkas naturalisasi ketiga pemain tersebut sudah disetujui oleh Komisi X DPR RI, pada Rabu 5 Maret 2025, tadi.

"Komisi X DPR RI, Pemerintah dan PSSI menyepakati bahwa penetapan Kewarganegaraan RI, ditetapkan oleh instansi yang berwenang berdasarkan ketetuan pertaturan perundang-undangan yang berlaku," kata Wakil Ketua Komisi X DPR RI, Lalu Hadrian Irfani.

Setelah ini, berkas ketiganya bakal dibawa ke Komisi XIII DPR RI, untuk proses lanjutan.

Baca Juga: Gerald Vanenburg Sambangi Pemusatan Latihan Timnas Indonesia U17

Nantinya, berkas ini akan menunggu Keputusan Presiden dan terakhir pengambilan sumpah WNI.

Pertanyaannya adalah kapan Emil Audero, Joey Pelupessy dan Dean James melakukan pengambilan sumpah WNI demi bisa main di timnas?

Bocoran Jadwal Pengambilan Sumpah WNI

Lalu Hadrian Irfani mengatakan jika biasanya proses pengambilan sumpah WNI dilakukan setelah lima hingga tujuh hari dari agenda rapat Komisi X DPR RI.

Baca Juga: Ahmad Dhani Dirujak Netizen setelah Minta Erick Thohir Hentikan Program Naturalisasi Pemain

Mengacu dari hal tersebut, maka kemungkinan ketiga pemain ini dijadwalkan bakal mengambil sumpah WNI pada tanggal 10 Maret 2025.

Apabila benar, maka ketiganya sudah siap tampil bersama Timnas Indonesia dalam lanjutan ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Berita Terkait
News Update