Apabila Anda telah terdaftar sebagai KPM, pastikan mengecek secara rutin jadwal penyaluran dana yang akan dikirimkan ke rekening KKS.
Cara Cek Status Penerima Bantuan Sosial BPNT 2025
Mudah dan Cepat! Anda bisa langsung mengecek apakah masuk dalam daftar penerima bantuan BPNT 2024 lewat situs resmi Kemensos dengan mengikuti cara di bawah ini.
- Buka laman resmi Kementerian Sosial di cekbansos.kemensos.go.id
- Masukkan alamat lengkap penerima manfaat sesuai KTP
- Isi nama lengkap sesuai dengan KTP Anda
- Kemudian pilih “Cari Data”
- Apabila Anda termasuk penerima, maka akan terlihat tabel berisi status penerima, keterangan, serta waktu pemberian bantuan
- Jika tidak termasuk, maka akan muncul tulisan “Tidak terdaftar sebagai peserta/PM”
Apabila telah pasti terdaftar sebagai penerima bantuan BPNT 2025. pastikan juga untuk mengecek saldo dana di rekening KKS Anda sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan.
Jika Anda memenuhi kriteria sebagai penerima bantuan namun tidak terdaftar, silahkan untuk mendaftarkan diri di aplikasi Cek Bansos yang telah disediakan oleh pemerintah.