Nadine Chandrawinata Kenang Pendakian ke Puncak Carstensz, Sampaikan Pesan Haru atas Wafatnya Dua Pendaki

Selasa 04 Mar 2025, 12:00 WIB
Nadine Chandrawinata sampaikan duka atas wafatnya dua pendaki Carstensz. (Sumber: Instagram @nadinelist)

Nadine Chandrawinata sampaikan duka atas wafatnya dua pendaki Carstensz. (Sumber: Instagram @nadinelist)

POSKOTA.CO.ID – Kabar duka dari dunia pendakian kembali menggugah hati banyak orang, termasuk aktris dan pecinta alam Nadine Chandrawinata.

Ia turut menyampaikan rasa belasungkawa mendalam atas wafatnya dua pendaki, Lilie Wijayanti (@mamakpendaki) dan Elsa (@explorewithelsa), yang meninggal saat melakukan ekspedisi di Puncak Carstensz Pyramid, Papua Tengah.

Melalui unggahan di media sosialnya, Nadine mengungkapkan kesedihannya atas insiden tragis tersebut.

Ia menyampaikan bagaimana kabar duka dari dunia pendakian selalu meninggalkan perasaan pilu di hatinya.

"Sangat sedih sekali mendengar berita duka tentang pendakian kemarin-kemarin ini, dan perjalanan pendakian selalu membuat saya lebih mengerti arti berdamai dengan diri sendiri. Hiks... setiap ada berita seperti ini, rasanya nyesek banget," tulis Nadine dalam unggahan tersebut.

Baca Juga: Sosok Lilie Wijayati, Pendaki Senior yang Tewas Saat Ekspedisi Atap Negeri Puncak Carstensz

Selain mengekspresikan kesedihannya, Nadine juga memberikan refleksi mendalam tentang alam, khususnya gunung.

Ia menegaskan bahwa gunung bukanlah tempat yang berbahaya, melainkan ruang yang selalu terbuka bagi siapa saja yang ingin menyatu dengan alam.

"Gunung tidak pernah berniat jahat, dia selalu menyediakan ruang untuk manusia yang ingin menyapa alamnya dan mengingatkan kita untuk selalu merangkul manusia lainnya," lanjutnya.

Sebagai seseorang yang telah lama mencintai dunia pendakian, Nadine tak lupa mendoakan para pendaki agar selalu diberikan keselamatan dalam setiap perjalanan mereka.

Ia pun mengungkapkan rasa hormat dan belasungkawanya atas kepergian dua sosok pendaki yang dikenal luas di komunitas pecinta alam.

Berita Terkait

News Update