POSKOTA.CO.ID - Toyota Yaris 2010 sempat menarik perhatian banyak orang karena bentuk-nya yang gemas mirip seperti makanan Bakpao.
Mobil satu ini sempat dijadikan pilihan oleh banyak anak muda di era-nya sama seperti pesaingnya, yakni Honda Jazz yang sama-sama populer di kala itu.
Karena bentuk-nya yang khas dan spesifikasi-nya yang ciamik, Yaris Bakpao ini masih dicari oleh banyak pecinta otomotif.
Baca Juga: Harga Bekas Toyota Calya di Tahun 2025, Mobil Irit Pilihan Tepat untuk Angkut Banyak Penumpang
Spare Part Melimpah
Karena sudah cukup berumur, alangkah baik-nya para pengguna Yaris Bakpao harus siap sedia merawat mobil ini dengan mempersiapkan spare part.
Apabila terjadi kendala, para pengguna atau calon pembeli tidak perlu khawatir sebab terdapat banyak cadangan spare part untuk Toyota Yaris 2010 yang bisa ditemukan.
Irit Bahan Bakar
Menggunakan mesin 1NZ-FE membuat mobil ini menjadi salah satu mobil yang irit bahan bakar, sehingga pengguna tidak perlu khawatir jalan jauh.
Pada rute dalam kota saja, mobil ini dapat mencapai 11-12 km dengan 1 liter bensin-nya, sangat irit untuk mobil di kelas-nya.
Silakan simak informasi lebih lanjut terkait harga dan spesifikasi Toyota Yaris 2010 atau Yaris Bakpao di bawah ini.
Baca Juga: Mau Beli Toyota Camry Hybrid 2025? Simak Skema Cicilannya hingga Spesifikasi Kendaraan di Sini