POSKOTA.CO.ID – Dunia pendakian Indonesia tengah berduka atas peristiwa tragis yang menimpa dua pendaki gunung, Elsa Laksono dan Lilie Wijayanti Poegiono.
Kedua perempuan tangguh tersebut ditemukan meninggal dunia di Puncak Carstensz, Papua, pada 1 Maret 2025.
Insiden memilukan ini terjadi saat mereka dan tim ekspedisi sedang dalam perjalanan turun dari gunung tertinggi di Indonesia tersebut.
Kabar duka ini mengguncang komunitas pendaki dan pecinta alam. Salah satu rekan ekspedisi mereka, penyanyi Fiersa Besari, yang turut serta dalam pendakian tersebut, mengungkapkan rasa kehilangan mendalam melalui unggahan di media sosialnya.
Dalam Insta Story miliknya, Fiersa membagikan latar hitam dengan emotikon patah hati, tanpa kata-kata, seolah menggambarkan kesedihannya yang mendalam atas kepergian dua pendaki senior tersebut.
Baca Juga: 2 Pendaki Tewas di Puncak Cartenz, Fiersa Besari Ada dalam Rombongan
Tidak hanya itu, Fiersa juga menyematkan lagu Now At Last milik penyanyi Kanada, Feist, dalam unggahannya.
Meski tanpa keterangan lebih lanjut, unggahan itu sudah cukup menggambarkan betapa besar kehilangan yang dirasakan oleh tim ekspedisi dan para sahabat almarhumah.
Kabar meninggalnya Elsa Laksono dan Lilie Wijayanti Poegiono pertama kali dibagikan oleh jurnalis senior Andreas Harsono melalui akun X (Twitter) miliknya.
Menurut Andreas, kedua perempuan tersebut merupakan bagian dari tim ekspedisi yang terdiri dari sepuluh pendaki, termasuk seorang warga Rusia, dua pendaki asal Turki, penyanyi Fiersa Besari, serta lima pemandu gunung berpengalaman.
Tim ekspedisi ini memulai perjalanan dengan menaiki helikopter menuju Lembah Kuning, sebuah titik awal yang sering digunakan para pendaki sebelum melanjutkan perjalanan ke Puncak Carstensz.