POSKOTA.CO.ID - Keluarga Penerima Manfaat (KPM) menerima kabar baik karena dana bantuan sosial (bansos) Program Keluarga Harapan (PKH) tahap 2 tahun 2025 dikabarkan akan cair lebih cepat dari jadwal biasanya.
Bagi Anda yang termasuk dalam daftar penerima, segera cek apakah nama Anda sudah terdaftar agar tidak ketinggalan pencairan.
Seperti diketahui, saldo dana bansos PKH merupakan salah satu program bantuan dari pemerintah yang diberikan kepada keluarga yang memenuhi kriteria tertentu dalam Data Tunggal Sosial Ekonomi Nasional (DTSEN).
Saldo dana bansos ini bertujuan untuk meringankan beban ekonomi KPM, terutama dalam memenuhi kebutuhan dasar seperti pendidikan dan kesehatan.
Berdasarkan informasi terbaru, pencairan bansos PKH tahap 2 diprediksi akan dimulai pada Maret 2025 dan dilakukan secara bertahap.
Penyaluran dilakukan melalui rekening bank yang telah ditunjuk serta Kantor Pos Indonesia bagi mereka yang tidak memiliki rekening.
Untuk memastikan apakah Anda termasuk dalam daftar penerima bansos PKH tahap 2, Anda bisa mengeceknya melalui situs resmi Cekbansos Kemensos atau datang langsung ke kantor desa/kelurahan setempat.
Update Pencairan Dana Bansos PKH
Dikutip dari akun Youtube Naura Vlog, bansos PKH tahap 2 yang seharusnya cair pada April, Mei, dan Juni 2025 akan dimajukan ke pertengahan Maret 2025.
Hal ini dilakukan untuk membantu masyarakat memenuhi kebutuhan selama Ramadan dan menjelang Hari Raya Idul Fitri.
Tak hanya itu, bantuan sosial lainnya seperti beras 10 kg yang seharusnya diterima pada Januari, Februari, dan Maret 2025 kemungkinan akan dicairkan sekaligus sebanyak 30 kg.