150.000 Pelaku UMKM Sudah Berhasil Cairkan KUR BRI 2025, Begini Cara Daftar dan Pengajuannya

Minggu 02 Mar 2025, 12:24 WIB
Penyaluran KUR tidak hanya membantu UMKM berkembang, tetapi juga memberikan dampak signifikan terhadap perekonomian nasional. (Sumber: Istimewa)

Penyaluran KUR tidak hanya membantu UMKM berkembang, tetapi juga memberikan dampak signifikan terhadap perekonomian nasional. (Sumber: Istimewa)

POSKOTA.CO.ID -Tahun 2025 menjadi tahun yang penuh harapan bagi pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Indonesia.

Pemerintah kembali memacu penyaluran Kredit Usaha Rakyat (KUR) sejak awal tahun, dengan lebih dari 150.000 pelaku UMKM berhasil mendapatkan akses pendanaan.

Jika Anda salah satu yang ingin menambah modal usaha, simak cara dan syarat pengajuan KUR BRI, bank dengan penyaluran KUR terbesar di Indonesia.

Baca Juga: Taurus, Aries dan Leo! Apa Tahun ini Jadi Keberuntungan Kamu? Cek Ramalan Hari ini

Hingga pertengahan Februari 2025, pemerintah telah menyalurkan KUR senilai Rp 7,06 triliun kepada 156.000 debitur. Angka ini setara dengan 7,05% dari target penyaluran KUR tahun ini sebesar Rp 300 triliun.

Sektor perdagangan menjadi penerima terbesar dengan porsi 40,8%, diikuti oleh pertanian (36%), jasa-jasa (15%), industri pengolahan (6,5%), perikanan (1,5%), dan konstruksi (0,1%).

Wilayah penyaluran KUR didominasi oleh Pulau Jawa dengan porsi 50,6% (Rp 14,5 triliun untuk 292.523 debitur), disusul Sumatra (25,8% atau Rp 7,4 triliun untuk 121.101 debitur). Selain itu, KUR Syariah juga mencatat realisasi penyaluran sebesar Rp 208 miliar, atau 2,96% dari total KUR.

KUR BRI: Solusi Pendanaan UMKM Terbesar

Bank Rakyat Indonesia (BRI) menjadi salah satu bank pemerintah yang paling aktif menyalurkan KUR. Sepanjang tahun 2024, BRI berhasil menyalurkan KUR senilai Rp 184,98 triliun kepada lebih dari 4 juta debitur. Angka ini menjadikan BRI sebagai bank dengan penyaluran KUR terbesar di Indonesia.

BRI menawarkan tiga jenis KUR pada tahun 2025:

  1. KUR Mikro: Plafon pinjaman maksimal Rp 50 juta.
  2. KUR Kecil: Plafon pinjaman Rp 50 juta hingga Rp 500 juta.
  3. KUR TKI: Khusus untuk calon Tenaga Kerja Indonesia (TKI) dengan plafon Rp 25 juta untuk biaya keberangkatan ke negara penempatan seperti Singapura, Hong Kong, Taiwan, Brunei, Jepang, Korea Selatan, dan Malaysia.

Ketiga jenis KUR ini memiliki suku bunga yang sama, yaitu 6% per tahun. BRI juga memastikan bahwa kualitas kreditnya tetap terjaga, dengan penyaluran yang merata ke seluruh wilayah Indonesia.

Cara Mengajukan KUR BRI

Tidak sulit untuk mengajukan KUR BRI. Anda bisa melakukannya dengan dua cara: datang langsung ke kantor cabang BRI atau mengajukan secara online. Berikut langkah-langkahnya:

Berita Terkait
News Update