Pengajuan KUR BRI 2025 Terus Ditolak? Ketahui 6 Penyebab dan Cara Mengatasinya!

Sabtu 01 Mar 2025, 22:00 WIB
Ada beberapa faktor pengajuan KUR BRI 2025 Anda terus ditolak. (Sumber: Dok BRI)

Ada beberapa faktor pengajuan KUR BRI 2025 Anda terus ditolak. (Sumber: Dok BRI)

Baca Juga: Modal Usaha Langsung Cair Pakai KTP dan KK, Ajukan KUR BRI 2025 hingga Rp500 Juta Syaratnya Mudah

5. Sudah Memiliki Pinjaman Produktif di Bank Lain

Jika calon debitur sudah memiliki pinjaman produktif dari bank lain, pengajuan KUR kemungkinan besar akan ditolak karena program ini ditujukan untuk usaha yang belum mendapatkan kredit serupa.

Solusinya, jika BRI menolak pengajuan, coba ajukan di bank lain yang masih memiliki kuota KUR. Pastikan tidak memiliki pinjaman produktif lain sebelum mengajukan KUR.

Jika memiliki kredit konsumtif seperti KTA atau kartu kredit, pastikan pembayaran selalu lancar.

6. Sudah Tidak Memiliki Jatah Penerimaan KUR

KUR memiliki batas maksimal penerimaan, yaitu:

  • Maksimal 2 kali atau total Rp100 juta untuk usaha non-produksi seperti perdagangan dan jasa.
  • Maksimal 4 kali atau total Rp500 juta untuk usaha produksi atau industri.

Solusinya, konsultasikan ke petugas BRI (Mantri) apakah masih memiliki jatah penerimaan KUR.

Jika kuota habis, coba ajukan KUR atas nama pasangan, dengan catatan pasangan juga memiliki usaha. Jika tetap tidak bisa, pertimbangkan jenis pinjaman lain yang sesuai dengan kemampuan finansial.

Tips Agar Pengajuan KUR BRI 2025 Disetujui

Agar peluang pengajuan KUR lebih besar, berikut beberapa tips tambahan:

Baca Juga: Tabel KUR Bank Mandiri 2025 Plafon Rp50-Rp80 Juta Update: Simak Suku Bunga, Angsuran dan Syarat Terbarunya!

  • Jika ada perubahan data seperti alamat atau nama usaha, segera perbarui dokumen sebelum mengajukan pinjaman.
  • Apabila usaha berbasis digital, tunjukkan bukti transaksi dari marketplace atau media sosial sebagai kredibilitas usaha.
  • Misal Anda baru menjadi nasabah BRI, mulailah dengan membuka rekening dan aktif menggunakannya untuk transaksi usaha.

Manfaatkan pelatihan yang disediakan oleh bank atau pemerintah agar bisnis lebih berkembang dan dipercaya oleh bank.

Dengan memahami penyebab dan solusi di atas, semoga pengajuan KUR BRI 2025 Anda bisa diterima dan dicairkan!

Berita Terkait
News Update