JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Puluhan personel Badan Penanggulangan Bencama Daerah (BPBD) Jakarta siap siaga saat sahur pertama Ramadhan 2025.
Pasalnya, saat sahur pertama Jakarta digenangi banjir paska diguyur hujan deras pada Jumat, 28 Februari, malam.
Sedikitnya 89 personel BPBD Jakarta standby di beberapa titik lokasi untuk memastikan warga aman dari banjir yang menghantui.
Kapusdatin BPBD Jakarta, Mohamad Yohan menyampaikan, puluhan personil diterjunkan ketika air mulai menggenangi permukiman dan jalan.
Baca Juga: Hujan Deras Jakarta Kembali Banjir, 22 RT Masih Tergenang
"Sejak dini hari petugas Penanganan Bencana BPBD sudah standby di lokasi banjir bersama dengan Tim Kelurahan dan Dinas Sumber Daya Air membantu masyarakat terdampak banjir di beberapa lokasi di Jakarta," kata Yohan dikonfirmasi Sabtu, 1 Maret 2025.
Dikatakan Yohan, petugas yang standby di titik-titik genangan itu, membawa sejumlah peralatan darurat seperi misalnya perahu karet yang digunakan untuk mengevakuasi warga.
"Petugas juga mengecek ketinggian genangan, dan berkoordinasi dengan pasukan biru DSDA untuk melakukan penyedotan air," jelasnya.
Yohan menyampaikan, genangan di sejumlah wilayah sudah mulai surut. Hingga pukul 13.00 WIB, dilaporkan masih ada sebanyak empat RT tergenang yakni berada di Kelurahan Kampung Melayu dengan ketinggian air mencapai 60 centimeter (cm).
Sementara genangan yang sudah surut diantaranya di Kelurahan Pejatem Timur, Kelurahan Kampung Melayu, Kelurahan Bidara Cina, Kelurahan Cawang, dan Kelurahan Cililitan.
"Genangan ditargetkan untuk surut dalam waku cepat," jelas Yohan.